Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

BMW Bukukan 1.166 SPK Sepanjang GIIAS 2024, BMW 520i M Sport Jadi Yang Terlaris

BMW berhasil memecahkan rekor penjualan dengan terpesan 1.166 SPK.
Berita - Kamis, 1 Agustus 2024 15:10 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
BMW GIIAS 2024


OTODRIVER - BMW Indonesia umumkan hasil penjualan di ajang otomotif terbesar, GIIAS 2024 yang diadakan pada 18 hingga 28 Juli 2024 dengan hasil yang gemilang, 1.166 SPK. 

Prestasi ini merupakan rekor penjualan tertinggi dibandingkan penjualan di GIIAS pada tahun-tahun sebelumnya. Peningkatan yang dihasilkan sebesar 9% dibandingkan hasil penjualan GIIAS tahun 2023. 

Antusias masyarakat Indonesia terhadap brand BMW juga ditunjukkan dengan total pengunjung BMW Group Pavilion selama ajang GIIAS 2024 sebanyak lebih dari 20.000 pengunjung. 

BACA JUGA

Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur BMW Group Indonesia, mengatakan, “Terima kasih kepada seluruh pelanggan dan fans BMW yang telah mengunjungi BMW Pavilion di GIIAS 2024. Kami merasa terhormat dapat kembali mencetak rekor baru tertinggi di GIIAS dengan 1.166 SPK, angka ini meningkat sebesar 9% dibandingkan GIIAS 2023.

Sedan bisnis paling laris di dunia yang kini dirakit di Indonesia, BMW 520i M Sport, juga berhasil menjadi model paling laris dari BMW di GIIAS 2024.

Semoga antuasiasme dan minat yang tinggi dari masyarakat dapat terus membuat BMW tetap konsisten menjadi pemimpin di segmen kendaraan mewah dan kendaraan listrik premium di Indonesia. Kami juga berharap dapat terus memajukan industri otomotif Indonesia. 

Rekor SPK BMW selama GIIAS berlangsung

Dengan beberapa model kendaraan terbaru yang baru diluncurkan di ajang GIIAS 2024, BMW Seri 5 rakitan lokal, BMW 520i M Sport menjadi model paling laris dan memimpin dengan penjualan 147 unit atau 12% dari SPK BMW di GIIAS 2024. Diikuti oleh model-model backbone favorit lainnya seperti BMW X5, BMW Seri 3, dan BMW X1.

Untuk model-model lain yang diluncurkan pada GIIAS 2024 juga mendapatkan sambutan yang baik, seperti BMW Seri 4 terbaru bukukan 45 SPK, untuk BMW paling terjangkau saat ini yaitu BMW Seri 2, bukukan angka yang tidak kalah banyak dengan 43 SPK. Untuk rangkaian BEV (kendaraan listrik bertenaga baterai) menyumbang 11,5% atau SPK sebanyak 125 unit, dipimpin oleh BMW iX1, diikuti oleh rangkaian BMW i5, dan sedan listrik paling mewah: BMW i7.

Model kelas Luxury juga menunjukkan tren yang positif, BMW 735i M Sport terjual sebanyak 42 unit, SAV mewah dari BMW yaitu BMW X7, terjual sebanyak 33 unit, bahkan untuk model BMW paling eksklusif dan dengan harga paling tinggi yaitu BMW XM 50e dan BMW XM total terjual total 7 unit. Model-model performa tinggi yaitu BMW M, juga disambut baik oleh para pengunjung GIIAS 2024 dan bukukan 91 SPK, dan BMW M3 Competition menjadi model BMW M paling laris di GIIAS 2024. (AB)


Tags Terkait :
BMW Penjualan BMW Di GIIAS 2024 Harga BMW Di GIIAS SPK BMW Di GIIAS BMW Baru
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
BMW Indonesia Luncurkan i5 Touring, Mobil Estate Listrik Pertama Di Kolong Jagad

3 minggu yang lalu


Berita
BYD Atto 3 Dominasi Penjualan EV Hatchback di Tanah Air, Lewati Pencapaian Wuling Cloud

3 minggu yang lalu


Berita
Di Luar Dugaan, Brand Asal Eropa Ini Masuk Urutan Ketiga Penjualan Mobil Elektrifikasi Global di Bawah BYD dan Tesla

1 bulan yang lalu


Berita
Bukan Tesla, Inilah Produsen Paling Banyak Menjual Mobil Listrik di Eropa

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Puluhan Mobil Daihatsu Modifikasi Hadir Di Acara Ini, Prioritaskan Unsur Safety

9 jam yang lalu


Berita
Beli Mobil Baru Harus Dengan Alasan Rasional

10 jam yang lalu


Berita
Nissan Magnite Facelift Meluncur Di India

12 jam yang lalu


Berita
Xenia Ini Sabet Gelar Xetia With Xenia Di Daihatsu Kumpul Sahabat Sidoarjo

13 jam yang lalu


Berita
Di Jalan Tol Selalu Waspada Buritan Kendaraan Besar Seperti Truk Ataupun Bus

13 jam yang lalu