Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Semua EV Di Australia Harus Ada Suaranya Di Tahun 2026

Untuk pencegahan kecelakaan fatal maupun cidera serius bagi pejalan kaki
Berita
Sabtu, 8 November 2025 06:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji
Munculnya suara dari sebuah kendaraan merupakan sinyal 'alami' keberadaan sebuah kendaraan yang melaju (Foto :Drive.com.au)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Mulai bulan November, semua mobil listrik terbaru yang dipasarkan di wilayah Australia harus dilengkapi peranti yang dinamakan Acoustic Vehicle Alerting Systems (AVAS). 

AVAS akan mengeluarkan bunyi yang bisa didengar oleh pejalan kaki agar mennegetahui adanya satu monbil listrik yang mendekatinya. 

Peraturan yang tercantum di laman Kementerian Infrastruktur, Transportasi, Pengembangan Wilayah, dan Kedaerahan Australia pekan ini (5/11) itu juga berlaku pada kendaraan jenis hybrid maupun hidrogen (fuel cell). 

Suara dari AVAS akan muncul saat mobl listrik melaju di kecepatan rendah atau mengalami penurunan kecepatan, termasuk juga ketika akan melintasi pesimpangan jalan serta di area parkir.

BACA JUGA

Ini merupakan fitur upgrade, ditujukan buat meningkatkan keamanan di sekitaran sekolah, jalan pemukiman, dan lokasi parkir.

Suara itu akan hilang begitu pengemudi menambah kecepatan. 

Volume suara dari AVAS diyakinkan tidak lebih bising dari suara mesin pada umumnya. Karena hal yang difokuskan adalah untuk bisa menyadarkan pejalan kaki akan keberadaan sebuah mobil di dekatnya. Terutama bagi penyandang tuna netra dan memiliki penglihatan rendah.   

Program ini sejalan dengan regulasi yang dikenal sebagai “Australian Design Rule 113/00” yang ditujukan menekan kecelakan fatal sampai di angka 68 kejadian dan 2.675 angka cidera sampai tahun 2060. 

Hal itu sampai dengan menekan tingkat fatalitas dan cidera serius akibat kecelakaan masing-masing 1 dan 75 kejadian tiap tahunnya.

Program nasional itu diproyeksikan akan bisa menyelamatkan masyarakat dari dampak kecelakaan lalu lintas senilai 200 juta dolar Australia atau setara Rp2,1 triliun. 

Regulasi keras ini berlaku bagi semua model kendaraan ramah lingkungan yang pertama kali dipasarkan di Australia. 

Untuk kendaraan yang sudah dipasarkan sebelumnya juga harus diberi peranti AVAS sampai 1 November 2026. 

Peraturan yang sama juga berlaku bagi kendaraan roda dua tenaga listrik maupun hybrid. (EW)


Tags Terkait :
AVAS Ev
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Semua EV Di Australia Harus Ada Suaranya Di Tahun 2026

Untuk pencegahan kecelakaan fatal maupun cidera serius bagi pejalan kaki

2 minggu yang lalu


Truk
GIIAS 2024: Mitsubishi Fuso ‘Aktivis’ Kendaran Niaga Ramah Lingkungan

Produk terkini semakin banyak fitur reduksi emisi

1 tahun yang lalu


Truk
Truk Listrik Mercedes-Benz eActros Siap Meluncur Di Eropa

Truk listrik pertama dari pabrikan berlambang bintang berujung tiga ini, menjadi pertanda tekad yang kuat Mercedes-Benz untuk mewujudkan jalan tanpa CO2.

4 tahun yang lalu


Truk
Volvo Trucks Gunakan Suara Buatan Untuk Truk Listrik

Untuk meningkatkan keselamatan, Volvo Trucks telah mengembangkan sistem peringatan akustik bersuara unik pada truk listriknya. Agar pengguna jalan lain sadar akan keberadaan truk listrik tersebut.

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

7 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

7 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

8 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

9 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

12 jam yang lalu