Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

GIIAS Semarang 2024 Hadirkan Beragam Acara Dan Program Menarik

GIIAS Semarang 2024 akan digelar pada 23 hingga 27 Oktober 2024
Berita
Minggu, 20 Oktober 2024 08:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - GIIAS Semarang 2024 akan tanggal 23 hingga 27 Oktober 2024 di Muladi Dome, UNDIP. Pameran GIIAS Series ini akan menghadirkan berbagai kendaraan terbaru dan teknologi inovatif yang disajikan untuk masyarakat Jawa Tengah khususnya Semarang.

“Dengan berbagai program menarik yang disiapkan, GIIAS Semarang 2024 ingin memberikan pengalaman yang berbeda dan menyenangkan bagi para pengunjung. Kami yakin bahwa GIIAS Semarang 2024 akan menjadi destinasi otomotif yang wajib dikunjungi bagi pecinta otomotif di Jawa Tengah,” ungkap Sri Vista Limbong, Project Director GIIAS 2024 dalam siaran resminya.

Selain menampilkan berbagai merek kendaraan bermotor GIIAS Semarang 2024 juga menawarkan beragam program menarik yang disiapkan untuk pengunjung, di antaranya:  

1. Test Drive dan Test Ride

Terdapat total 30 unit kendaraan test drive dan 4 unit kendaraan test ride, yang dapat dijajal pengunjung selama penyelenggaraan pameran berlangsung. Di area test drive dan test ride ini, pengunjung dapat mencoba kendaraan impian dengan merasakan performa, kenyamanan, dan fitur kendaraan seacara langsung dengan total track sepanjang 1.98 kilometer.  

BACA JUGA
GIIAS - Semarang 2024

2. Mini Stage (Panggung Hiburan)

Selama berlangsungnya GIIAS Semarang, pengunjung akan disuguhkan berbagai program menarik yang bisa disaksikan pada mini stage yang terletak di area depan pre-function lantai 2, Muladi Dome, UNDIP. Penampilan Band lokal serta hadiah menarik untuk pengunjung akan turut memeriahkan GIIAS Semarang 2024.

3. Community Meet Up

GIIAS Semarang akan menjadi ajang yang tepat bagi para komunitas untuk berkumpul, berbagi pengalaman, serta mempererat hubungan antara para penggemar otomotif. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2024. Acara ini juga akan memberikan kesempatan bagi peserta untuk mengeksplorasi tren terbaru dan inovasi dalam industri otomotif.

4. Kontes Modifikasi Audio

Modifikasi audio kontes yang bekerja sama dengan EMMA (European Mobile Media Association), GIIAS Semarang akan menampilkan jajaran mobil dengan modifikasi audio terbaik pada 26 hingga 27 Oktober 2024. Puluhan mobil dengan audio modifikasi akan berkumpul dan siap memukau para pengunjung selama GIIAS Semarang berlangsung.

5. Education Day

Pameran GIIAS Semarang 2024 tidak hanya menampilkan ragam teknologi kendaraan terbaru, tetapi juga berperan penting sebagai sarana edukasi masyarakat, khususnya generasi muda di Jawa Tengah.  Education Day dirancang untuk meningkatkan kesadaran serta pengetahuan siswa tentang perkembangan industri otomotif. Lebih dari 200 siswa dari sekolah-sekolah terpilih akan hadir untuk belajar langsung mengenai berbagai aspek industri kendaraan bermotor, dilanjutkan dengan tur area pameran.

6. Rolling Thunder

GIIAS Semarang bekerjasama dengan Kosmos atau Komunitas Mobil Semarang untuk acara Rolling Thunder, yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024. Acara ini dirancang sebagai wadah bagi para pecinta otomotif untuk berkumpul, berbagi pengalaman, dan memperkuat semangat kebersamaan. Rolling Thunder memberikan kesempatan bagi anggota komunitas untuk berinteraksi dan mengeksplorasi tren terbaru di dunia otomotif.(SS)


Tags Terkait :
GIIAS GIIAS Semarang 2024 Gaikindo
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Isuzu Siapkan Traga Spesifikasi Khusus Indonesia

Pangsa pasar Isuzu di Indonesia sudah hampir separuh porsi penjualan di wilayah ASEAN

2 minggu yang lalu


Berita
GIIAS Makassar 2025 Resmi Dibuka, Memperlihatkan Potensi Besar Otomotif Kawasan Timur Indonesia

GIIAS Makassar 2025 resmi dibuka di Summarecon Mutiara Makassar, menegaskan peran kota ini sebagai pusat otomotif kawasan Timur Indonesia.

3 minggu yang lalu


Bus
Pemerintah Dianggap Tidak Tegas Bertindak, Sehingga Kecelakaan Bus Terus Terjadi

Akibat regulasi ‘nangung’ dan pengawasan ala kadarnya.

6 bulan yang lalu


Berita
Seres Launching SUV EV Listrik Pesaing BYD Atto 3 dan Omoda E5, Begini Spesifikasinya

Seres Indonesia kembali memperkenalkan mobil listrik mereka yang telah hadir di Indonesia pada tahun 2019 lalu, yakni Seres E3.

8 bulan yang lalu


Bus
Akhirnya, Bus Listrik Dapat Insentif Dari Pemerintah

Salah satu syaratanya, harus memenuhi TKDN 40 persen

9 bulan yang lalu


Bus
Ini Regulasi Khusus Bus Pariwisata Di Indonesia

Perlu diperhatikan usia pakai unit bus

1 tahun yang lalu


Berita
IPOMI: Selama Pemerintahan Jokowi Banyak Kaum Intelek Naik Bus

Interkoneksi jaringan jalan tol banyak punya peran

1 tahun yang lalu


Berita
Keberhasilan HSR Selama 5 Tahun Berdiri Di Indonesia

HSR menjadi salah satu pelek buatan dalam negeri pertama yang dipasarkan.

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

6 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

7 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

7 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

8 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

12 jam yang lalu