Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Daihatsu: Sejak Ada Xpander, Penjualan LMPV Mengalami Penurunan

Namun, dalam segmen ini sendiri, rupanya masing-masing model LMPV juga mengalami penurunan di tahun 2018 ini.
Berita
Rabu, 12 Desember 2018 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Model Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) semakin populer di Indonesia. Berdasarkan data Gaikindo yang dirilis pada Oktober 2018, setidaknya pasar LMPV merebut 25 persen dari keseluruhan segmen mobil yang ada di Indonesia.

Namun, dalam segmen LMPV sendiri, rupanya masing-masing model juga mengalami penurunan di tahun 2018 ini. Amelia Chandra selaku Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor memaparkan hal tersebut.

“Semua model LMPV di tahun 2018 ini penjualannya mengalami penurunan. Untuk Daihatsu Xenia mengalami penurunan 13 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sedangkan Avanza turun sebesar 22 persen,” ujar Amelia ketika diwawancarai di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan, akhir pekan lalu (8/12).

Amelia pun membantah bahwa di segmen LMPV hanya model Avanza-Xenia yang mengalami penurunan. “Jadi yang gembar-gembor Avanza-Xenia mengalami penurunan, memang benar mengalami penurunan. Akan tetapi tidak sebanyak model lain,” tambahnya.

Menariknya, ia juga menjelaskan bahwa Xpander cukup merebut pasar dengan baik dalam segmen LMPV. “Benar, semenjak adanya Xpander, semua LMPV mengalami penurunan penjualan. Tetapi, pasarnya masih positif di angka 12 persen,” tutup Amelia.

Menurut data penjualan wholesales yang didapat oleh salah satu Agen Pemegang Merek, beberapa model LMPV mengalami penurunan yang cukup dratis. Di antaranya Honda Mobilio turun 22 persen. Bahkan Suzuki Ertiga yang mengalami full model change di tahun ini juga mengalami penurunan sekitar 22 persen.


Tags Terkait :
Daihatsu Xenia Mitsubishi Xpander
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Lima Tahun Eksistensi Mitsubishi Xpander, Sebuah Produk Revolusioner Yang Lahir di Indonesia

Xpander hadir sebagai LMPV dengan desain revolusioner

3 tahun yang lalu


Berita
Toyota Supra Bakal Hadir Dalam Pilihan Transmisi Manual

Toyota GR Supra kini hadir dalam pilihan transmisi manual.

3 tahun yang lalu


Berita
GIIAS 2021 Digelar Minggu Depan. Ini Deretan Mobil Gress Yang Bakal Melenggang.

Walau sempat tertunda setahun, namun di GIIAS 2021 ini akan dihiasi berbagai model gress

4 tahun yang lalu


Daftar Harga
Berikut Adalah Harga Daihatsu Setelah Relaksasi PPnBM 50 Persen

Salah satu kiat pemerintah untuk kembali meningkatkan daya beli di dalam negeri adalah dengan melakukan relaksasi pajak.

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Geely Bakal Kembali Bawa Zeekr Dan Perkenalkan Brand Lynk & Co Di Indonesia

Zeekr dan Lynk & Co bakal hadir di Indonesia dibawah naungan Geely Group.

2 jam yang lalu


Berita
Dunlop Rilis Ban Blue Response TG, Penerus SP Sport LM705

Dunlop merilis ban baru yang bisa digunakan semua mobil, baik ICE maupun EV.

2 jam yang lalu


Berita
GAC-Toyota bZ7, Kolaborasi Teknologi Dengan Xiaomi Dan Huawei

GAC-Toyota bZ7, sedan listrik murni di segmen D, dijadwalkan meluncur resmi Maret mendatang.

7 jam yang lalu


Berita
Setelah G3 dan G3+, Polytron Bersiap Hadirkan Mobil Listrik Terbaru

Polytron bersiap meluncurkan mobil listrik terbaru tahun ini. Isyarat kuat mengarah ke segmen SUV listrik dengan produksi lokal CKD di Indonesia.

9 jam yang lalu


Berita
Veloz Hybrid EV Lintas Nusa Tuntas, Tempuh 7.000 km Non Stop

Veloz Hybrid EV Lintas Nusa resmi capai garis finish di Medan Sumatera Utara.

11 jam yang lalu