Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mitsubishi Indonesia Siap Beri Mobil Pinjaman Bagi Konsumen Bengkel

Mitsubishi siap memberikan pinjaman mobil bagi pelanggan bengkel yang membutuhkan waktu lama perbaikan. Bagaimana detailnya?
Berita
Minggu, 3 April 2016 12:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Mitsubishi siap memberikan pinjaman kendaraan pengganti saat mobil konsumennya diakukan perbaikan di bengkel resmi. Hal itulah salah satu pelayanan yang dicanangkan dalam dua program baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB).

KTB yang merupakan APM Mitsubishi di Tanah Air ingin konsumennya makin merasa nyaman walau kendaraannya harus tinggal lama di bengkel resmi. Dalam siaran persnya KTB menjelaskan bahwa program ini akan mulai dilaksanakan pada bulan April 2016 di 77 dealer kendaraan penumpang Mitsubishi, dimana di tiap dealer terdapat 1 (satu) unit kendaraan untuk mendukung program ini. 

Program bertajuk Mitsubishi  Customer Support ditujukan khusus untuk perbaikan kendaraan penumpang Mitsubishi yang saat ini masih dipasarkan (Pajero Sport, Outlander Sport, Mirage, Delica).

Beberapa kriteria pemilik kendaraan yang dapat menikmati benefit dari program ini antara lain: 
1.    Kendaraan yang diperbaiki membutuhkan waktu lama untuk penyelesaiannya 
2.    Kendaraan baru dan masih dalam masa warranty :
2 tahun/50.000 Km --> Pajero Sport (hingga model 2015), Diesel dan Gasoline
3 tahun/100.000 Km --> All New Pajero Sport (model 2016), Outlander Sport, Mirage, Delica

BACA JUGA

Satu program baru lain yang akan dihadirkan KTB adalah menyajikan sebuah video interaktif bertajuk “Selamat Bergabung di Mitsubishi” untuk pelanggan yang membeli kendaraan penumpang dan kendaraan niaga ringan Mitsubishi. 

Video interaktif tersebut nantinya akan berisi informasi mengenai fitur kendaraan, informasi aksesoris, informasi jaringan dealer, Free Service (I dan II), informasi tambahan gratis biaya jasa (khusus All New Pajero Sport), garansi dari masing-masing kendaraan,  pelayanan After Sales Service yang disediakan oleh dealer Mitsubishi di antaranya Mitsubishi Service Quick Pit & Mitsubishi Service Booking.

Video ini akan terangkum dalam sebuah DVD yang akan diberikan kepada konsumen yang melakukan pembelian kendaraan per tanggal 1 April 2016 di dealer resmi Mitsubishi terdekat.


Tags Terkait :
PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors KTB Mitsubishi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Truk
Mitsubishi Fuso Konsisten Dukung Pendidikan Kejuruan di Indonesia

Donasi satu unit truk jadi bagian untuk percepatan pemahaman teknologi otomotif terbaru bagi siswa sekolah kejuruan

1 hari yang lalu

Truk
Mitsubishi Fuso Buka Bengkel Tanggap Darurat Sumatra

Ada sepuluh bengkel resmi yang disiagakan untuk menerima perbaikan pasca banjir bandang.

1 hari yang lalu

Truk
Mitsubishi Fuso Rayakan Ultah Ke-55 Bersama Ribuan Canter Mania

Sangat langka fans kendaraan niaga yang anggotanya sampai ribuan.

1 hari yang lalu


Truk
Dapur Mitsubishi Fuso Di Cakung Bisa Bikin 15 Truk Per Jam

Semua produk berstandar mutu global, begini cara kerja pabrik perakitan Fuso.

1 minggu yang lalu


Truk
Mitsubishi Fuso Hibahkan Truk Untuk SMK Di Bali

Ada potensi bibit unggul bagi dunia otomotif namun fasilitas pembelajarannya banyak yang kurang memadai

3 minggu yang lalu


Truk
Fighter X FN 61 FSL, Calon Raja Jalanan Dari Mitsubishi Fuso

Diproyeksikan untuk peningkatan efisiensi operasional penggunanya. Berikut spesifikasinya.

4 minggu yang lalu


Truk
Diskon Perawatan Fuso Berlaku 1 Agustus-30 September 2025

Perawatan rutin untuk menjamin kesiapan armada beroperasi tanpa henti

3 bulan yang lalu


Truk
Karoseri Award Mitsubishi Fuso 2025: Percepat Standarisasi Mutu

Agar mutu pekerjaan karoseri tidak berakibat hilangnya garansi.

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
GAC-Toyota bZ7, Kolaborasi Teknologi Dengan Xiaomi Dan Huawei

GAC-Toyota bZ7, sedan listrik murni di segmen D, dijadwalkan meluncur resmi Maret mendatang.

3 jam yang lalu


Berita
Setelah G3 dan G3+, Polytron Bersiap Hadirkan Mobil Listrik Terbaru

Polytron bersiap meluncurkan mobil listrik terbaru tahun ini. Isyarat kuat mengarah ke segmen SUV listrik dengan produksi lokal CKD di Indonesia.

5 jam yang lalu


Berita
Veloz Hybrid EV Lintas Nusa Tuntas, Tempuh 7.000 km Non Stop

Veloz Hybrid EV Lintas Nusa resmi capai garis finish di Medan Sumatera Utara.

7 jam yang lalu


Berita
Banyak BMW Stok Lama Belum Terjual, Diskonnya Sampai Rp 1 Miliar

Kami sempat menyusun artikel tentang EV asal Eropa baru yang dijual dengan potongan harga yang cukup besar. Salah satunya BMW ini.

8 jam yang lalu


Berita
Honda ‘Jazz’ Terbaru Rilis Di Tiongkok, Harganya Tidak Sampai Rp 200 Juta

Karena jumlah produksinya juga tidak banyak, sepertinya tidak akan kembali dipasarkan lagi di Indonesia.

9 jam yang lalu