Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Honda BR-V Bersiap Mengaspal di Malaysia, Spek Mirip BR-V Indonesia

Honda dipastikan merilis BR-V untuk dijual di Malaysia pada 5 Januari 2017.
Berita
Selasa, 27 Desember 2016 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Honda BR-V yang beberapa waktu lalu resmi mendarat di Filipina kini bersiap masuk negara ASEAN lainnya. Kali ini negri Jiran Malaysia bersiap kedatangan Low MPV andalan Honda itu.

Dilaporkan laman berita berbahasa Melayu, Pandulaju (25/12), BR-V resmi bisa dibeli masyarakat Malaysia pada 5 Januari 2017. Sebelumnya Honda Malaysia sudah mendistribusikan rival Toyota Rush itu ke 88 dealer resmi di sana.

OtoDriver

Kabarnya, BR-V punya banderol termurah 85 ribu Ringgit atau sekitar Rp 255 jutaan. Tapi sekali lagi harga tersebut masih prediksi. Karena Honda Malaysia sama sekali belum memberi bocoran apapun mengenai harganya. Walau sebenarnya BR-V beberapa bulan lalu sudah diperkenalkan di negara tetangga ini.

Sama seperti di Indonesia, BR-V Malaysia yang akan pakai setir sebelah kanan mengandalkan mesin 1.500 cc i-VTEC. Mesin ini bertenaga 118 dk yang akan disuguhkan dalam transmisi manual dan otomatik CVT.

Memang sejauh ini belum ada informasi apakah Malaysia mendapatkan kiriman BR-V dari Indonesia atau tidak. Tapi sebenarnya bukan tak mungkin BR-V akan hadir dalam skema CKD di Malaysia, mengingat adanya fasilitas pabrik yang terbilang memadai. Pabrik yang berlokasi di Malaka itu tercatat telah memproduksi Honda City, Civic, CR-V, Accord dan Jazz.

pandulaju


Tags Terkait :
Honda BR-V
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
LMPV Masih Jadi Favorit, Inilah Rajanya Di 2025

LMPV masih menjadi mobil yang digemari di tanah air dan masih menyumbang penjualan yang cukup signifikan

1 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LSUV Terbaru (Desember 2025)

Segmen Low Sport Utility Vehicle atau yang ngetop dengan singkatan LSUV semakin banyak peminatnya.

1 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga HONDA Terbaru (November 2025)

Honda merupakan salah satu merek dengan penjualan terbesar di Indonesia.

3 minggu yang lalu

Berita
Mitsubishi Destinator Terjangkau, Ini Deretan Mobil Yang Berpotensi Bersaing Harga

Harga Destinator GLS cukup menggoda dan punya potensi menggerus rivalnya dalam rentang harga Rp 350 - 400 juta.

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Wuling Eksion Pengganti Almaz Segera Meluncur Di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Akan masuk ke segmen yang punya karakter loyal terhadap produk tertentu.

5 jam yang lalu


Berita
Penjualan Mobil Lesu, Toyota Masih Dominasi Penjualan Di Indonesia

Rapor gemilang lagi-lagi diraih oleh Toyota di Indonesia.

6 jam yang lalu


Berita
Honda Civic Type R Dapati Pembaruan Akhir Tahun Ini, Diyakini Pakai Mesin Hybrid

Nafas Honda Civic Type R berlanjut, setelah Honda memastikan akan menghadirkan model terbaru pada akhir tahun ini.

7 jam yang lalu


Bus
Ini Biaya Pelatihan Mengemudi Bus Oleh Hino Indonesia

Terampil dalam mengemudikan bus tidak cukup hanya mengandalkan pengalaman di jalanan.

17 jam yang lalu


Berita
Inilah 12 SUV Terlaris Di Tiongkok Tahun 2025, Ada Yang Dijual Di Indonesia

Model NEV naik terus penjualannya, yang bermesin fosil mengalami penurunan penjualan berkelanjutan

1 hari yang lalu