Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Voltron Resmikan SPKLU Hyper Fast Charging, Bisa Isi Daya Baterai Hingga 80% Dalam 20 Menit

Voltron Indonesia meresmikan SPKLU Hyper Fast Charging pertama di Indonesia.
Berita
Selasa, 25 Februari 2025 16:52 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
SPKLU Hyper Fast Charging (Foto: Rangga)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Voltron Indonesia secara resmi meluncurkan SPKLU Hyper Fast Charging DC 360 kW pertama di Indonesia untuk mendukung percepatan ekosistem mobil listrik tanah air, (25/2).

SPKLU ini berlokasi di Living World Alam Sutera, salah satu pusat perbelanjaan dengan konsep “Home Living, Lifestyle & Eat-ertainment”, diharapkan kehadirannya menjadi solusi utama dalam mempercepat adopsi kendaraan listrik.

SPKLU DC 360 kW ini dilengkapi dengan teknologi Hyper Fast Charging, yang memungkinkan pengisian daya kendaraan listrik hingga 80% dalam waktu kurang dari 20 menit. Terdapat tiga mesin SPKLU Hyper Fast Charging dengan dua gun di tiap unitnya. Fasilitas ini sudah bisa digunakan untuk umum per hari ini.

“Peluncuran SPKLU DC 360 kW ini bukan sekadar penambahan fasilitas, tetapi juga langkah konkret dalam membangun infrastruktur masa depan. Kami di Voltron percaya bahwa transisi energi bukan sekadar tren, melainkan keharusan bagi Indonesia dalam mencapai target Net Zero Emissions. Oleh karena itu, Voltron berkomitmen untuk menghadirkan solusi pengisian daya yang lebih cepat, strategis, dan mudah diakses, agar adopsi kendaraan listrik semakin masif. Dengan kecepatan 360 kW, pengguna dapat mengisi daya kendaraannya dalam waktu yang sangat singkat, menjadikannya lebih praktis untuk kehidupan sehari-hari,” ujar Assistant Deputy Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Abdul Rahman Elly.

BACA JUGA
SPKLU terbaru Voltron terletak di Alam Sutera (Foto: Rangga)

Beliau juga menambahkan bahwa keberadaan SPKLU ini adalah bagian dari roadmap Voltron dalam membangun jaringan pengisian daya yang luas dan terintegrasi. 

“Kami ingin memastikan bahwa pengisian daya kendaraan listrik tidak lagi menjadi hambatan. Justru, dengan hadirnya teknologi Hyper Fast Charging seperti ini, ekosistem kendaraan listrik di Indonesia akan semakin berkembang dan menarik minat lebih banyak investor untuk turut serta dalam revolusi transportasi ramah lingkungan,” tambanya.

Dalam hal ini, Voltron Indonesia tidak hanya berfokus pada pengembangan teknologi pengisian daya, tetapi juga pada ekosistem yang mendukung transisi ke kendaraan listrik secara menyeluruh. 

Dengan infrastruktur yang kuat, insentif bagi pengguna, dan kerja sama lintas sektor, Voltron yakin bahwa kendaraan listrik akan semakin menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia. (AB)


Tags Terkait :
Voltron Alam Sutera Isi Daya Baterai Mobil Listrik Voltron Terbaru Tempat Charge Voltron Spesifikasi Voltron
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Voltron Resmikan SPKLU Hyper Fast Charging, Bisa Isi Daya Baterai Hingga 80% Dalam 20 Menit

Voltron Indonesia meresmikan SPKLU Hyper Fast Charging pertama di Indonesia.

9 bulan yang lalu


Berita
Road Trip Bareng Rainer Zietlow, Penjelajah Dunia Dengan VW ID. BUZZ Dari Jakarta ke Surabaya

Inilah cerita kami saat ambil bagian dalam lebih dari 700 km perjalanan Rainer Zietlow mengelilingi dunia dengan Volkswagen ID. BUZZ, melahap rute Jakarta sampai Surabaya.

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Pengisian Daya SPKLU PLN Dan Swasta

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum alias SPKLU.

6 bulan yang lalu

Berita
Perluas Jaringan, Voltron Akan Bangun 1.000 SPKLU

1000 SPKLU termasuk Ultra Fast Charging yang dimulai pemasangannya di 21 Rest Area Jalan Tol Jawa yang bekerja sama dengan Jasa Marga.

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

13 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

14 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

14 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

15 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

18 jam yang lalu