Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

SPY SHOT: Nissan Navara Generasi Terbaru, Rebadge Dari Mitsubishi Triton

Mengikuti jejak kemunculan Toyota Hilux generasi terbaru, Nissan bersiap memperkenalkan Navara generasi keempat pada 19 November yang hanya selisih seminggu lebih.
Berita
Selasa, 18 November 2025 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Nissan Navara (Foto :adit)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Mengikuti jejak kemunculan Toyota Hilux generasi terbaru, Nissan bersiap memperkenalkan Navara generasi keempat pada 19 November. 

Yang cukup mengherankan, peluncuran ini bukan dilakukan di Thailand sebagai pasar pikap terbesar dunia, melainkan di Australia Selatan.

Seperti dilansir dari Paultan.org (17/11), untuk memastikan Navara baru benar-benar siap menghadapi kerasnya Outback, Nissan menggandeng perusahaan engineering lokal, Premcar yang sebelumnya menangani varian Warrior, untuk melakukan pengujian, tuning, hingga validasi. 

Nissan Navara (Foto : adit)

“Kita tidak bisa asal mengambil model dari pasar lain dan menganggap semuanya pas begitu saja,” ujar Tim Davis, Senior Manager Local Product Development Nissan Australia. “Model ini harus benar-benar disesuaikan, karena kondisi di sini benar-benar berbeda.”

BACA JUGA

Prototipe berbalut kamuflase dalam video menunjukkan bahwa Navara baru tetap mempertahankan kabin, pintu, dan spion Triton. Bentuk dasar bagian depan dan belakang pun mirip. Lampu utama bertingkat dan grille besar tetap dipertahankan, tapi DRL model alis kini memakai grafis berbeda yang lebih sederhana dan membentuk garis lurus, tidak lagi berupa panah berlapis seperti Mitsubishi.

Untuk jantung pacu, Navara kemungkinan besar mengusung mesin Triton 4N16 turbodiesel 2.400 cc dengan dua opsi tenaga: 184 PS/430 Nm dan 204 PS/470 Nm. 

Pilihan transmisinya juga serupa, yakni manual atau otomatik 6 percepatan lengkap dengan opsi Easy Select 4WD maupun Super Select 4WD-II. Suspensi tetap mengandalkan double wishbone di depan dan per daun pada poros belakang.

Dengan produksi Navara yang kabarnya akan dipindah ke pabrik Mitsubishi di Laem Chabang, keberlanjutan pabrik Nissan di Samut Prakan menjadi tanda tanya. Bukan tidak mungkin fasilitas itu ditutup setelah lini model tersisa habis masa hidupnya yang bisa saja berujung pada keluarnya Nissan dari pasar ini secara keseluruhan. (AW)


Tags Terkait :
Nissan Navara
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)

Meski cukup jarang menghadirkan model barunya di Indonesia,

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Januari 2024)

Meski cukup jarang menghadirkan model barunya di Indonesia, Nissan resmi kembalikan SUV Ladder Frame-nya di Indonesia, yakni Terra.

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Desember 2023)

Meski cukup jarang menghadirkan model barunya di Indonesia, Nissan resmi kembalikan SUV Ladder Frame-nya di Indonesia, yakni Terra.

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (September 2023)

Meski cukup jarang menghadirkan di model barunya di Indonesia, Nissan resmi kembalikan SUV Ladder Frame-nya di Indonesia, yakni Terra.

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (April 2023)

Meski cukup jarang menghadirkan di model barunya di Indonesia, Nissan resmi kembalikan SUV Ladder Frame-nya di Indonesia, yakni Terra.

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Januari 2023)

Meski cukup jarang menghadirkan di model barunya di Indonesia, Nissan menghadirkan model terbarunya yang cukup revolusioner, yakni Leaf.

2 tahun yang lalu

Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Oktober 2022)

Meski cukup jarang menghadirkan di model barunya di Indonesia, Nissan menghadirkan model terbarunya yang cukup revolusioner, yakni Leaf.

3 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Juli 2022)

Meski cukup jarang menghadirkan di model barunya di Indonesia, Nissan menghadirkan model terbarunya yang cukup revolusioner, yakni Leaf.

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

1 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

2 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

2 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

3 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

7 jam yang lalu