Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mercedes-Benz Bus Lebaran Roadshow 2024: ‘Posko Lebaran’ Buka 24 Jam

Memberikan pelayanan bagi pengguna produk baru dan lama Mercedes-Benz
Berita
Selasa, 2 April 2024 14:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Perhubungan melakukan kegiatan pra-ramp check baik di Terminal Bus AKAP maupun AKDP serta pool bus pariwisata. Hal ini dilakukan guna mengantisipasi lonjakan pemudik di lebaran 2024 kali ini.

Guna turut mendukung program pemerintah serta antisipasi bus yang mengalami masalah ketika melakukan perjalanan, PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) menghadirkan kembali program “Mercedes-Benz Bus Lebaran Roadshow 2024” selama periode 5 - 16 April 2024.

Program ini adalah layanan purna-jual 24 jam bagi seluruh pelanggan bus Mercedes-Benz. Tidak terbatas pada pengguna produk terbaru, pengguna model kendaraan niaga Mercedes-Benz yang lain pun bisa mengikuti beragam layanan di program ini.

“Kami sebagai agen tunggal pemegang merek Bus dan Truk Mercedes-Benz sangat mendukung penuh program pemerintah, dan hal ini tidak terlepas dari tanggung jawab kami dalam menjaga kualitas unit kami di jalanan dan juga keinginan kami untuk memberikan layanan purna-jual yang terbaik bagi pelanggan setia kami. Berbagai titik program Mercedes-Benz Bus Lebaran Roadshow 2024 ini digagas sejalan dengan tujuan Kementerian Perhubungan supaya terbangun mudik aman, nyaman, penuh keceriaan serta penuh makna,” ungkap Naeem Hassim, Presiden Direktur DCVI dalam keterangan resminya.

BACA JUGA

Program Lebaran Roadshow tahun 2024 ini hadir dalam bentuk Bengkel Siaga 24 jam oleh beberapa diler resmi Bus Mercedes-Benz, dan juga penambahan tenda siaga (service-points) di beberapa titik terpadat arus mudik. Dengan menggandeng 7 diler resmi dan juga menyiapkan 5 titik service-points, DCVI menghadirkan total 12 titik program “Lebaran Rescue” kali ini untuk menjamin keterjangkauan pelayanan purna-jual DCVI.

Terlepas dari personil tambahan, pengecekan teknologi menggunakan XENTRY Diagnosis dan ECU Space juga akan tersedia di setiap bengkel siaga. Kebutuhan fasilitas dan servis yang akan disediakan selama periode Mudik 2024; bantuan teknis dan pelayanan purna-jual lain selama 24 jam di 12 titik, gratis konsultasi teknis serta biaya jasa untuk servis darurat, dan promo Lebaran Roadshow 2024 dengan pembelian parts yang lebih hemat.

Perluasan titik pelayanan pada lebaran 2024 ini diikuti dengan perluasan jumlah personil yang diharapkan bisa melayani kepentingan dari pelanggan Bus Mercedes-Benz. DCVI menjamin bahwa para diler mempersiapkan 19 personel siaga di 7 titik bengkel siaga, dan juga 15 personil untuk 5 service points. Mobil servis pun disiapkan di setiap diler untuk memenuhi kebutuhan spare-parts ataupun peralatan teknis lainnya. 

Berikut daftar lokasi diadakannya program Mercedes-Benz Bus Lebaran Roadshow 2024:

No

Lokasi

Penyedia

Alamat

Emergency/Hotline

Tujuh Bengkel Siaga yang melakukan pelayanan 24 jam

1.

Medan

PT Kanindo Mitra Usaha

Jl. Sisingamangaraja XII

0812 7899 2115

2.

Jakarta

PT Hartono Raya Motor

Jl. Raya Daan Mogot Km.1 no 99

0857 7461 2086

3.

Bandung

PT Citrakarya Pranata

Jl. Soekarno Hatta no 727

0811 2333 898

4.

Semarang

PT Hartono Raya Motor

Jl. Raya Semarang Km.10

0877 3806 5699

5.

Yogyakarta

PT Kalimas Arubu Indonesia

Jl. Raya Solo - Yogyakarta Km.9

0858 6839 7777

6.

Gresik

PT Transforma Oto Prima

Jl. Tambak Osowilangun no 23

0811 1915 7762

7.

Makassar

PT Gowa Kencana Motor

Jl. DR. Ratulangi no 163, Kab. Maros

081243301706

Lima Service-points di titik terpadat arus mudik

1

Palembang

RM Basalero (Samping PO Yoanda Prima)

Jl. Soekarno Hatta No.02, Bukit Baru, Ilir Barat I

0811 2333 898

2.

Cirebon

RM Brawijaya

Pintu Keluar Tol Ciperna

0818807591

3

Kendal

RM Sari Rasa

Jl. Raya Weleri-Kendal

0811 2333 898

4

Kebumen

RM Lestari

Jl. Revolusi No.6

0812 7555 5217

5

Situbondo

RM Puritama

Jl. Raya Pasir Putih

082299372606

Penentuan tujuh titik Bengkel Siaga dan lima titik service-point, disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, terutama di area-area destinasi mudik dan mobilitas barang dan jasa terpadat.

Baca juga: Mau Beli Bus Baru Mercy? Ini Panduannya…

Baca juga: Bagaimana Mercedes-Benz Dan Karoseri ‘Ngobrol’ Desain?


Tags Terkait :
Poskomudik Mercedesbenz Dcvi Mudik Lebaran Arus Balik Kemenhub Dishub Korlantas Polri 2024 Jasamarga
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Tanggapan Toyota Soal Kabar Bergabungnya Daihatsu Di Akhir Tahun 2025

Info bergabungnya Toyota dan Daihatsu di Indonesia dianggap berita menyesatkan.

7 bulan yang lalu


Berita
Pengemudi Toyota: Ini Posko Siaga 24 Jam Auto2000

Bisa service sekaligus beristirahat

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Siapkan 310 Bengkel Siaga Dan 108 Charging Point Selama Musim Mudik 2024

Toyota siapkan 310 servis poin selama periode mudik lebaran tahun 2024 ini.

1 tahun yang lalu


Berita
8 Lokasi Posko Siaga Mudik Yang Bisa Dinikmati Konsumen Toyota

Diprediksi mudik tahun ini akan lebih ramai dari dua tahun sebelumnya. Bagi pengguna Toyota, manfaatkan 8 posko mudik ini untuk beristirahat dan mengecek kendaraan.

2 tahun yang lalu


Berita
Mudik Pakai Mobil Toyota Bakal Lebih Mudah Berkat Promo Lebaran

Ada promo jelang lebaran dan promo lebaran yang dapat memudahkan konsumen pengguna Toyota dalam melangsungkan mudik.

3 tahun yang lalu


Berita
Komunitas Toyota Ikut Resmikan Toyota Holiday Campaign 2019

Sejumlah komunitas Toyota yang tergabung dalam Toyota Owner Club (TOC) ikut menghadiri pembukaan program Toyota Holiday Campaign 2019

6 tahun yang lalu


Tips
Tips Mudik Ala Komunitas Kijang Innova

Menurut komunitas Toyota Kijang Innova ini, banyak aspek yang perlu di perhatikan para pengemudi dan penumpang dalam melakukan perjalanan mudik.

6 tahun yang lalu


Berita
Belasan Posko Auto2000 Siap Manjakan Pemudik

Sebagai merek yang disebut-sebut memiliki penjualan terbesar dan populasi mobil yang banyak, Toyota ikut membantu masyarakat dalam perjalanan mudik Lebaran.

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Inilah Tiga Besar Mobil Terlaris Di Tiongkok, Geely EX2 Peringkat Pertama

Berdasarkan data penjualan ritel, Geely Galaxy Xingyuan atau yang lebih dikenal dengan Geely EX2 di Indonesia dinobatkan sebagai mobil penumpang New Energy Vehicle (NEV) terlaris.

1 jam yang lalu


Berita
Toyota Raize Dapati Perubahan, Ini Detailnya

Toyota Raize mendapatkan sedikit pembaruan di tahun 2026 ini.

2 jam yang lalu


Berita
Ban Radial Akan Jadi Masa Depan Sailun Di Indonesia

Punya berbagai kelebihan yang ujung-ujungnya agar lebih bersahabat dengan kantong konsumen

3 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

18 jam yang lalu