Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

GALERI: Chery J6 (18 FOTO)

Chery J6 resmi diperkenalkan ke awak media.
Berita
Kamis, 31 Oktober 2024 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Chery J6


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Chery J6 resmi diperkenalkan ke awak media. Mobil ini berganti nama menjadi J6 setelah sebelumnya SUV listrik satu ini hadir di ajang GIIAS 2024 dengan nama iCar 03.

Mobil ini hadir dengan paras yang cukup ikonik berkat dominasi desain mengotak di sekujur bodinya. Kemudian yang menjadi ciri khas adalah adanya kompartemen berbentuk kotak di bagian belakang yang dirancang untuk menyimpan barang bukan untuk ban serep.

Chery J6 , SUV listrik dengan desain yang boxy

Chery J6 dibekali dengan dimensi panjang 4406 mm, lebar 1910 mm, dan tinggi 1715 mm serta wheelbase mencapai 3.700 mm. Ground clearancenya cukup jangkung, yakni 195 mm.

Serta yang paling menarik dari Chery J6 adalah bodi yang menggunakan aluminium dengan anti korosi alami selama 30 tahun. Rangkanya dibuat dengan tingkat kekakuan 30% yang diklaim mampu meningkatkan pengendalian, mengurangi guncangan bodi, dan meningkatkan dinamika berkendara secara keseluruhan dan memberikan perlindungan maksimal. 

BACA JUGA

Chery J6 juga dilengkapi dengan teknologi dengan V2L External Power Supply, 12 speaker infinity, layar sentuh berukuran 15,6 inci dan panel instrumen digital 9 inci. Serta ada juga kursi dengan fitur pijat dan ventilasi serta atap sunroof panoramic.

Ada dua varian yang ditawarkan untuk Chery J6 ini. Yang pertama adalah varian RWD atau penggerak roda belakang. Trim ini dibekali dengan baterai berkapasitas 65,69 kWh dengan motor listrik tunggal bertenaga 181 hp. Berdasarkan metode NEDC, varian ini sanggup berjalan sejauh 426 km dalam sekali pengisian daya penuh. Serta akselerasi 0-100 km/jam diklaim tuntas dalam waktu 10,5 detik.

Kemudian varian tertingginya disebut dengan nama Intelligent Wheel Drive alias 4WD. Mobil ini berbekal baterai berkapasitas 69,77 kWh dengan motor listrik ganda depan belakang yang memiliki output keseluruhan mencapai 279 PS dengan jarak tempuh mencapai 418 km dan akselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 6,5 detik.

Berikut adalah Kumpulan gambar Chery J6 yang telah kami himpun di bawah ini. (AW).

Galleri Foto : GALERI: Chery J6 (18 FOTO)


Tags Terkait :
Chery J6
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
iCar V27 Resmi Dirilis, SUV Offroad Listrik Yang Bakal Hadir di Indonesia

iCar akan berjualan di tanah air dengan mengusung nama iCaur. Ada beberapa model yang sepertinya bakal dipamerkan dan dijual termasuk V27 yang merupakan model terbesarnya.

1 hari yang lalu

Berita
Ini Perkiraan Nama-Nama Merek EV Tiongkok Yang Akan Bertahan Pasca 2030

Inovasi produk, pengembangan teknologi, sampai produksi lokal di luar negeri jadi faktor kunci.

1 hari yang lalu


Berita
Chery Buka Dealer Di Graha Raya Bintaro, Fokus Sasar Konsumen Area Pemukiman

Tahun 2026 masih akan dibuka lagi dealer baru di 20 lokasi yang ada di Indonesia.

1 hari yang lalu


Berita
Chery Kumpulkan 1.000 SPK, J6T Dan J6 Laris Manis

Chery J6 tetap diminati meski Chery J6T sudah diluncurkan beberapa waktu lalu.

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

5 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

6 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

7 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

8 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

11 jam yang lalu