Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Makin Serius Garap Pasar Otomotif Indonesia, Chery Resmikan Diler di Bekasi

Diler Chery terbaru guna memperluas jangkauan pasar otomotif Indonesia.
Berita
Sabtu, 20 Mei 2023 06:00 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

PT Chery Sales Indonesia (CSI), nampaknya sangat serius untuk megaet pasar otomotif di Tanah Air. Terbukti terus memperluas jangkauan layanan dengan meresmikan diler Chery di Bekasi. 

Berlokasi di Jl. Jend. Sudirman No.Km.32 No. 33 A, Harapan Mulya, Medan Satria, Bekasi. Chery Bekasi menjadi diler Chery kedua yang dikelola oleh PT Sentra Mobilindo Sejahtera. 

"Kami senang dapat terus memperluas jangkauan Chery di Tanah Air sehingga dapat memperkenalkan model yang kami punya serta layanan premium," ucap Shawn Xu, Presiden PT Chery Sales Indonesia.

Lebih lanjut Shawn menambahkan bahwa perluasan jangkauan Chery di berbagai wilayah di Indonesia juga merupakan salah satu cara Chery mengapresiasi tanggapan positif pasar otomotif Indonesia.

"Chery Sales Indonesia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan kepada Chery untuk terus bertumbuh di Indonesia. Kami juga sangat mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan pembukaan dealer Chery di Bekasi ini," tambahnya. 

Bagi calon konsumen bisa menjajal berbagai model Chery seperti yaitu Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan Omoda 5.

Pada kesempatan peresmian ini, PT Sentra Mobilindo Sejahtera yang sudah memiliki pengalaman panjang dalam industri otomotif Indonesia, menyatakan bangga dan bersemangat bisa menjadi bagian dari keluarga Chery di Indonesia. 

“Kami yakin dengan produk-produk premium yang memiliki keunggulan dan kualitas tinggi seperti Tiggo Pro Series dan Omoda 5, pasar otomotif Bekasi dan sekitarnya juga akan sangat antusias untuk memilikinya,” papar Firmanto, Owner PT Sentra Mobilindo Sejahtera.

Firmanto juga optimistis bahwa produk-produk SUV Premium Chery akan menjadi pilihan kuat di kelasnya, sebab memiliki teknologi yang unggul, kualitas mumpuni hingga desain yang modern. 


Tags Terkait :
Chery Indonesia Diler Chery Bekasi Roda Empat Omoda 5 Kendaraan Baru
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Under Chery, Lepas Siapkan 20 Dealer Baru. Kapan Waktunya?

Usai melakukan penampilan perdana di ajang GIIAS 2025, Lepas tengah mempersiapkan pembukaan diler resminya di Indonesia sebagai bagian dari strategi ekspansi merek.

2 minggu yang lalu


Berita
Chery Resmikan Diler ke-64 di Bekasi, Lengkap dengan Fasilitas 3S+ dan Body & Paint

Bekasi dipilih sebagai lokasi strategis untuk diler Chery ke-64. Fasilitas lengkap 3S+ hadir untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen.

2 minggu yang lalu


Berita
Produk J6 Laris Dipesan, Chery Perkuat Jaringan Dengan Hadirkan Dealer Ke-39 di Indonesia

Chery menambah jaringan dealer mereka di Indonesia. Kali ini berwujud City Store yang terletak di Cibinong City Mall.

11 bulan yang lalu


Berita
Chery Resmikan Dealer Baru di Jakarta Selatan, Berikut Ini Fasilitasnya

Chery resmi menambah dealer mereka di Jakarta. Target mereka tentunya mengambil hati para konsumen urban yang butuh mobil premium dengan harga terjangkau.

2 tahun yang lalu


Berita
Chery Sapa Calon Konsumen BSD Dengan Hadirkan Dealer Kekinian di QBig

Chery terus menunjukan komitmentnya dengan terus menambah dealer terbaru.

2 tahun yang lalu


Berita
Chery Indonesia Beberkan Strategi untuk Gaet Pasar Tanah Air

Chery akan terus memperbanyak jaringan diler, termasuk di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

2 tahun yang lalu

Berita
Perkuat Komitmen di Industri Otomotif Tanah Air, Chery Tambah Diler Baru di Kawasan Jakarta

Diler baru menawarkan ragam kemudakan dengan fasilitas terbaik.

2 tahun yang lalu


Berita
Perkuat Jaringan, Chery Hadirkan Diler di Cibubur

PT Chery Sales Indonesia (CSI) selaku Pemegang Merek Chery di Indonesia, memperluas jangkauan layanan resminya di wilayah Jabodetabek.

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

10 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

10 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

11 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

12 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

15 jam yang lalu