Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Inden Manajemen, Cara BMW Astra Hadapi Resesi 2023

Dengan menggunakan strategi inden manajemen, BMW yakin konsumen akan tetap rela menunggu inden mobil
Berita
Rabu, 30 November 2022 10:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Isu resesi yang diprediksi terjadi pada 2023 akan menjadi tantangan bagi sektor otomotif di Indonesia, begitu pula bagi sebagai dealer BMW di Indonesia, BMW Astra optimistis mereka mampu menghadapi isu resesi tersebut.

Dengan menggunakan strategi inden manajemen, BMW yakin konsumen akan tetap rela menunggu inden mobil dan ini akan berdampak baik pada penjualan bagi perusahaan.

"Selain marketnya juga optimis, terhadap customer yang menunggu kita juga optimis. Karena kita punya inden manajemen, dimana kita membuat agar konsumen ini merasa mereka menunggu tetapi tetap diurusin segala keperluan pemesanannya oleh BMW Astra," kata Operation Manager BMW Astra Teguh Widodo di Royale Jakarta Golf Club, Senin (28/11).

Contoh dari inden manajemen yang diterapkan BMW Astra ialah mendekatkan diri ke konsumen melalui kegiatan turnamen golf Joy Cup dan Joy Fest.

Dari sisi lain dalam menghadapi resesi di pasara otomotif, Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) sendiri menargetkan penjualan mobil nasional di 2023 mencapai 975 ribu unit. Target tersebut meningkat dari target tahun ini 900 ribu unit meski dibayangi kabar resesi ekonomi di tahun depan.

"Proyeksi kami tahun depan itu 975 ribu. Kami berharap Indonesia bisa selamat dari resesi," kata Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto, dikutip dari Antara hari ini, Jumat, (25/11).

Ia juga menambahkan, untuk menentukan sebuah target tahunan, pihaknya menyebut harus sangat berhati-hati dan juga mengajak semua pihak untuk merumuskan itu semua. Dengan kondisi yang belum begitu baik dari hal supply dan juga kondisi perekonomian dunia yang masih belum stabil.

"Tapi kan ada resesi dan juga inflasi, makanya kita hati-hati dalam menentukan proyeksi untuk tahun depan," papar Jongkie.


Tags Terkait :
BMW BMW Astra Resesi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Inden Manajemen, Cara BMW Astra Hadapi Resesi 2023

Dengan menggunakan strategi inden manajemen, BMW yakin konsumen akan tetap rela menunggu inden mobil

2 tahun yang lalu


Berita
Astra Auto Fest 2025, Megah Meski Tidak Ada Pabrikan Banting Harga

Tersedia beragam mobil yang siap dicoba dari segmen entry level sampai premium.

1 hari yang lalu


Berita
BMW Group Indonesia dan Astra Resmikan Dealer Dengan Konsep Baru

BMW Group Indonesia dan Astra resmikan dealer BMW Astra Pluit Retail.Next. Dealer dengan konsep global ini hadirkan pengalaman premium dan modern di Jakarta Utara.

6 hari yang lalu

Berita
Merasakan Sensasi Toyota JDM Di TOKYO

Toyota ajak jurnalis rasakan mobil JDM legendaris di Jepang. Dari Supra, AE86 hingga GR Family, semuanya tunjukkan DNA sejati Toyota.

3 minggu yang lalu


Berita
GIIAS 2025 Resmi Dibuka, Tawarkan Brand Lebih Banyak

GAIKINDO akan menggelar GIIAS 2025 pada 24 Juli–3 Agustus di ICE BSD. Pameran otomotif terbesar ini menghadirkan lebih dari 60 merek, peserta baru seperti Xpeng dan Aletra, serta tiket yang tersedia o

4 bulan yang lalu


Bus
Dunia Angkutan Nasional Masih Ada Sinyal Positif, Ada Peningkatan Pengguna Jasa

Meskipun menghadapi beragam tantangan pelik, namun angkutan darat masih tetap diminati.

6 bulan yang lalu


Tips
Periksa Hal-Hal ini Setelah Mobil Dipakai Mudik

Musim mudik dan libur lebaran tahun 2025 ini telah usai. Mobil yang digunakan sebaiknya dicek kondisinya agar tetap dalam kondisi yang prima.

7 bulan yang lalu


Berita
Mengenal Sosok Direktur Marketing Toyota Yang Baru

Jap Ernando Demily bukan orang baru dalam industri otomotif nasional, sejak 2000 sudah berkecimpung di dunia otomotif.

8 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

4 menit yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

49 menit yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

1 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

4 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Suzuki Fronx Hanya Dapat Bintang Satu Di ANCAP

Suzuki Fronx telah menjalani crash test di lembaga uji tabrak Australia, yakni ANCAP. Begini hasilnya

Berita | 6 jam yang lalu