Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Solusi Murah Mendapatkan Suzuki XL7

Saat ini Suzuki XL7 adalah mobil favorit dalam Auto Value.
Berita
Sabtu, 9 Mei 2020 10:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Sejak awal peluncurannya di pasar otomotif tanah air, Suzuki XL7 langsung mendapat perhatian dan berkesempatan menggeser Xpander Cross dalam daftar salah satu LSUV terlaris di Indonesia.

Namun begitu, di tengah kondisi pandemic seperti saat ini, PT Suzuki Indomobil Sales tak bisa mengulangi penjualan terbaik pada bulan Maret kemarin. Pasalnya sebagian masyarakat sedang fokus mengalokasikan dana untuk kebutuhan pokok dahulu, oleh sebab itu April ini sejak diberlakukan PSBB penjualannya menurun terus.

Menyikapi hal tersebut, Business Development Head PT Suzuki Indomobil Sales, Hendro Kaligis, mengatakan tetap semangat menjalankan proyek Auto Value yang merupakan tempat jual beli mobil bekas Suzuki. Hal ini dimanfaatkan sebagian masyarakat untuk mendapatkan XL7 dengan cara tukar tambah yang tentunya akan meringankan beban mereka mendapatkan mobil baru.

"Sejak pertama keluar (Februari 2020), kami memang bikin program untuk XL7, Di Jakarta, hingga ratusan konsumen yang ingin tukar tambah mobil lamanya dengan XL7, hanya dalam jangka 14 hari," jelas Hendro

Hendro menambahkan, hingga saat ini peminat tukar tambah Suzuki XL7 masih cukup tinggi. Namun, karena adanya pembatasan usia mobil yang akan ditukar, Suzuki hanya bisa menyerap 30-an unit.

Adapun beberapa model yang ingin ditukar XL7 kebanyakan adalah unit Suzuki Ertiga. Pasalnya, mobil ini memiliki populasi yang cukup banyak di Indonesia. Begitu juga dengan mobil bekas yang banyak diincar konsumen, adalah Ertiga tahun 2012 sampai 2017.

"Konsumen biasanya ingin mengganti Ertiga miliknya setelah 8 tahun digunakan. Paling banyak tukar tambah Ertiga 2014, 2015, dan 2016 dengan rentang harga Rp100 juta sampai Rp140 juta," pungkasnya.


Tags Terkait :
Suzuki XL7 Ertiga
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Inilah Tiga Model Hybrid Suzuki Yang Menjadi Pusat Perhatian

Suzuki memajang tiga model hybrid andalannya di GJAW 2025. Dengan harga kompetitif dan klaim konsumsi bbm yang hemat, mobil-mobil ini menjadi pusat perhatian.

2 hari yang lalu


Berita
Deretan Promo Spesial dari Mitsubishi, Toyota, Suzuki, Honda, dan BAIC di GIIAS Makassar 2025

Berbagai merek otomotif menghadirkan promo spesial di ajang GIIAS Makassar 2025. Mitsubishi, Toyota, Suzuki, Honda, dan BAIC menawarkan beragam program penjualan menarik dengan bonus eksklusif.

2 minggu yang lalu


Berita
Suzuki Menyediakan Kids Activity Di Booth GIIAS 2025, Anak-Anak Bisa Bermain Dan Dapat Tiket Taman Safari

Selain memperkenalkan dunia otomotif sejak dini, Suzuki juga memberikan ruangan yang nyaman untuk anak-anak bermain.

3 bulan yang lalu

Berita
Beli Mobil Suzuki Di GIIAS 2025 Dapat Cashback Hingga Rp 2 Juta

Booth Suzuki ramai didatangi para calon konsumen. Rata-rata tertarik pada Fronx dan sosok e Vitara.

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Geely EX2 Resmi Dijual Dengan Harga Mulai Rp 229 Jutaan

Geely EX2 resmi dilepas di harga Rp 229,9 juta untuk tipe PRO dan Rp 259,9 untuk MAX.

7 jam yang lalu


Berita
Geely EX2 Resmi Menggelinding Di Jalanan Indonesia, Inilah Beberapa Keunggulannya

Geely EX2 diperkirakan akan dijajakan dengan harga Rp 233-275 juta.

11 jam yang lalu


Berita
Lepas Tidak Tumpang Tindih Segmen Dengan Sesama Merek Dalam Chery Group

Masing-masing merek punya karakter utama yang tercermin pada spesifikasi, desain, serta potensi performa.

13 jam yang lalu


Berita
Changan Deepal S05 Lawan BYD Atto 3, Kemungkinan Hadir Di IIMS 2026

Changan Deepal S05 merupakan SUV crossover yang cocok dengan karakter pasar di Indonesia.

16 jam yang lalu


Berita
Kini Honda Brio Satya Bertarnsmisi CVT Ada Yang Di Bawah Rp 200 Juta

Honda diam-diam tambahkan varian baru untuk mobil LCGC andalan mereka yakni Brio Satya.

18 jam yang lalu