Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Jaringan Dealer Astra BMW Punya Satu-satunya Layanan Unik di Dunia

BMW Astra meluncurkan layanan layanan terbarunya yang berbasis Customer Experience,
Berita
Rabu, 17 Juli 2019 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Dealer BMW Astra meluncurkan layanan layanan terbarunya yang berbasis Customer Experience, yakni Joy Experience. Layanan ini mengikut sertakan pelanggan bersama dengan tenaga ahli dalam melakukan perawatan maupun perbaikan mobil secara langsung.

Melalui layanan ini, pelanggan diajak bersama-sama melakukan pengerjaan di bengkel untuk memastikan keamanan dan kelayakan kendaraannya. Peluncuran Joy Experience juga merupakan bentuk komitmen dari BMW Astra dalam menyediakan layanan-layanan dengan mengutamakan kepuasan pelanggan.

“Peluncuran Joy Experience merupakan bukti dari komitmen BMW Astra dalam usahanya yang mengutamakan customer intimacy dalam proses penjualan maupun layanan purna jual. Kami terus berupaya untuk memberikan layanan unik dan personal kepada seluruh pelanggan," seru Fredy Handjaja selaku Chief Executive BMW Astra.

Baca juga: Komparasi DFSK 560 Vs Honda HR-V

Masih menurutnya, layanan Joy Experience merupakan yang pertama dan satu-satunya dilakukan di Indonesia bahkan mungkin di dunia. Pihak dealer BMW Astra berharap layanan baru ini akan menjadi sarana penyaluran hobi dan sarana edukasi agar pelanggan BMW bisa melakukan perawatan sederhana dan memastikan mobilnya dalam keadaan prima. Sebab tentunya akan lebih puas jika servis mobilnya terjun langsung dengan sang mekanik. 

“Pada era media sosial sekarang ini, pelanggan yang menbagikan pengalaman dan pengetahuan yang didapat dari Joy Experience juga membantu masyarakan untuk dapat mengetahui cara perawatan mobil secara umum,” tutup Fredy.

Baca juga: BMW X7 Resmi Tembus Rp 2,4 Milyar Di Indonesia

Adit


Tags Terkait :
BMW Dealer Bengkel
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
BMW Group Indonesia dan Astra Resmikan Dealer Dengan Konsep Baru

BMW Group Indonesia dan Astra resmikan dealer BMW Astra Pluit Retail.Next. Dealer dengan konsep global ini hadirkan pengalaman premium dan modern di Jakarta Utara.

6 hari yang lalu


Berita
Subaru Forester Facelift Meluncur Bulan Depan

Di Indonesia Subaru Forester baru saja didsitribusikan ke konsumen, sementara di negara asalnya mobil ini sudah mendapatkan beberapa peningkatan. Simak spesifikasinya

3 tahun yang lalu


Berita
Tertarik Memacu BMW di Trek Sentul 21 Mei? Datang ke Joyfest

BMW Astra tahun ini kembali mengadakan Joyfest yang akan dilaksanakan pada 21 Mei 2022 mendatang di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor.

3 tahun yang lalu


Berita
Mobil Morgan Bisa Servis Di Bengkel BMW?

Merek Morgan resmi hadir di Indonesia.

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Geely Bakal Kembali Bawa Zeekr Dan Perkenalkan Brand Lynk & Co Di Indonesia

Zeekr dan Lynk & Co bakal hadir di Indonesia dibawah naungan Geely Group.

10 jam yang lalu


Berita
Dunlop Rilis Ban Blue Response TG, Penerus SP Sport LM705

Dunlop merilis ban baru yang bisa digunakan semua mobil, baik ICE maupun EV.

10 jam yang lalu


Berita
GAC-Toyota bZ7, Kolaborasi Teknologi Dengan Xiaomi Dan Huawei

GAC-Toyota bZ7, sedan listrik murni di segmen D, dijadwalkan meluncur resmi Maret mendatang.

15 jam yang lalu


Berita
Setelah G3 dan G3+, Polytron Bersiap Hadirkan Mobil Listrik Terbaru

Polytron bersiap meluncurkan mobil listrik terbaru tahun ini. Isyarat kuat mengarah ke segmen SUV listrik dengan produksi lokal CKD di Indonesia.

17 jam yang lalu


Berita
Veloz Hybrid EV Lintas Nusa Tuntas, Tempuh 7.000 km Non Stop

Veloz Hybrid EV Lintas Nusa resmi capai garis finish di Medan Sumatera Utara.

19 jam yang lalu