Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Ini Penyebab Chevrolet Menyerah Jualan Indonesia

Simak data yang kami dapati.
Berita
Selasa, 29 Oktober 2019 13:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Chevrolet memastikan diri tak lagi jualan di Indonesia pada tahun depan. Terhitung akhir Maret 2019, merek asal Amerika Serikat ini hanya melayani purnajual mobil-mobil konsumennya saja.

Tentu hal ini merupakan info yang cukup buruk bagi belantika otomotif tanah air. Langkah General Motors (GM) selaku pemegang merek Chevrolet untuk berhenti jualan di Indonesia seolah mengikuti yang dialami Ford.

Foto: Danu

Lantas apa alasan Chevrolet menyerah jualan di Indonesia? Seperti yang telah kami laporkan, pihak GM menyebut bahwa tak mendapat untung. “Di Indonesia, kami tidak memiliki segmen pasar otomotif yang dapat memberikan keuntungan berkesinambungan,” kata Hector Villarreal, President GM Asia Tenggara dalam keterangan tertulis (28/10).

Hal ini memang terlihat jelas di data penjualan retail yang rajin disajikan Gaikindo setiap bulan. Dari Januari sampai September 2019, Chevrolet telah menjual 1.237 unit ke tangan konsumennya. Angkat tersebut mengalami penurunan dibanding tahun lalu.

Periode yang sama, Januari sampai September 2018, Chevy menjual 1.916 unit ke tangan konsumen tanah air. Titik terendah penjualan retail Chevrolet terjadi pada Agustus 2019, yang hanya mendistribusikan 49 unit ke konsumennya.

Lanjut Villarreal, dengan tak adanya keuntungan yang didapat dari penjualan, otomatis berimbas ke yang lain. “Faktor-faktor ini juga membuat kegiatan-kegiatan operasional kami menjadi semakin terpengaruh oleh faktor-faktor yang lebih luas di Indonesia, seperti pelemahan harga komoditas dan tekanan mata uang asing,” tutup Villarreal.

OtoDriver


Tags Terkait :
Chevrolet
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Ini Penyebab Kap Mesin Model Ini Tak Lagi Digunakan Pabrikan Mobil

Saat ini model kap mesin seperti ini tidak lagi banyak digunakan pabrikan otomotif dunia

19 jam yang lalu

Berita
Mengenal Lebih Dekat Dengan Range Extender Electric Vehicle (REEV)

REEV disebut sebagai jembatan untuk merasakan kelembutan dan kesenyapan EV tanpa ada range Anxiety.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal Suspensi MacPherson Yang Berpengaruh Besar Hingga Kini

Desainnya yang sederhana, ringkas tak memakan banyak ruang, ringan, murah diproduksi dan ringan perawatan menjadikannya sebagai salah satu suspensi yang paling berpengaruh di dunia otomotif.

1 hari yang lalu


Berita
Buick Jaya Di China, Meranggas Di Amerika

Buick pernah jadi brand yang diendorse oleh Kaisar China

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

10 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

10 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

11 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

12 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

15 jam yang lalu