Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Bridgestone Indonesia Beberkan Strategi Bisnis di 2019

"Seperti tahun sebelumnya, Bridgestone Indonesia akan berpartisipasi di salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia yakni GIIAS 2019"
Berita
Selasa, 9 April 2019 18:00 WIB
Penulis : Brian


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Bridgestone Indonesia terus kembangkan target pasar dan penjualan di Indonesia. Hal ini dikemukakan dalam rangkaian media gathering yang diadakan PT Bridgestone Tire Indonesia (BTI), Selasa (9/4).

Marketing Manager PT BTI, Agustini menyebutkan strategi yang diterapkan bertujuan untuk meningkatkan pangsa pasar ban Bridgestone yang akan dilakukan melalui penguatan jaringan dan perkenalan produk baru.

Foto: Brian

"Seperti tahun sebelumnya, Bridgestone Indonesia akan berpartisipasi di salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia yakni GIIAS 2019," ujar Agustini dalam paparan strategi Bridgestone 2019.

Berikutnya, Agustini menjelaskan, pihaknya juga akan meluncurkan produk ban terbaru pada kuartal ketiga tahun 2019. Produk baru tersebut disebutkan akan memiliki spesifikasi untuk ban kendaraan di segmen sport.

Walaupun berada di segmen sport, produk ini akan juga akan merambah ke segmen lainnya. Agustini menjelaskan bahwa produk baru ini memiliki sifat yang lebih premium.

"Mobilnya bukan sport saja sih, salah satunya memang di sport seperti BMW dan Camry juga. Tapi dia ada di sporty segmen jadi premium kelasnya," ungkap Agustini.

Walaupun di kelas premium, Agustini menekankan produk baru ini hanya dapat digunakan mobil sedan. Sehingga mobil bersegmen SUV dan Luxury MPV tidak termasuk dalam pasar produk barunya.

Selain itu, untuk memperkuat penjualan di tahun 2019, Bridgestone Indonesia juga menambah outlet TOMO hingga 312 toko hingga akhir tahun. Penguatan jaringan tersebut tidak hanya dalam bentuk offline, tetapi juga diperkuat melalui TOMOnet dengan penambahan fitur baru agar mampu bersaing dengan pasar e-commerce.


Tags Terkait :
Ban Bridgestone
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Belajar Soal Ban Dengan Bridgestone DI GJAW 2025

Untuk memberikan pemahaan soal pemilihan sampai perawatan ban yang muaranya menjamin keselamatan berkendara.

1 hari yang lalu


Berita
Deretan Wuling Modifikasi Tampil Menggoda Di IMX 2025

Wuling berpartisipasi di IMX 2025 dan menampilkan beragam line up modifikasi.

1 bulan yang lalu

Berita
Bridgestone Memperkenalkan Teknologi ENLITEN, Platform Ban Baru Yang Lebih Efisien

Bridgestone memperkenalkan teknologi ENLITEN, platform desain ban generasi baru yang menggabungkan performa tinggi dengan efisiensi energi.

1 bulan yang lalu


Truk
Bridgestone Bikin Lomba Rawat Ban Truk-Bus Di Jepang

Ban copot ternyata masalah terbesar kecelakaan kendaaraan niaga di Jepang

1 bulan yang lalu


Truk
Merasakan Sensasi Kendaraan Niaga Kelas Berat Di Mining Indonesia 2025

Mining Indonesia, bisa jadi pengalaman berbeda dibandingkan pameran otomotif yang sudah ada.

2 bulan yang lalu


Truk
Bridgestone Hadirkan Ban Khusus Kendaraan Niaga Ringan

Diklaim mampu melintasi beragam medan jalanan

3 bulan yang lalu


Truk
Sasar Kendaraan Niaga Di Jalur Cianjur-Bandung, Bridgestone Buka Truck Tire Center

Sediakan fasilitas lengkap berstandar internasional

6 bulan yang lalu

Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

Karena sebelumnya berada di kondisi ‘kerja keras’, ban perlu diperiksa menyeluruh agar tetap aman.

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

13 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

14 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

14 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

15 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

18 jam yang lalu