Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Holiday In Style 2025, Liburan Nyaman Dan Bertenaga Pakai Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator adalah mobil keluarga yang nyaman dan memiliki desain yang menarik. Begini impresinya jika digunakan plesir ke Bandung bersama keluarga.
Berita
Senin, 12 Januari 2026 08:00 WIB
Penulis : Rangga D.A
Mitsubishi Destinator (Foto : Otodriver/Rangga D.A)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Mitsubishi Destinator bukan sekadar produk baru. SUV ini adalah pertaruhan besar bagi Mitsubishi di pasar Indonesia. Setelah penjualan X-Force dinilai kurang memenuhi ekspektasi, Mitsubishi tak punya banyak ruang untuk gagal lagi. Destinator harus berhasil.

Menariknya, Mitsubishi mengambil langkah yang bisa dibilang cukup ekstrem. Alih-alih bermain aman, pabrikan tiga berlian ini justru menghadirkan sebuah SUV yang jauh lebih besar, lebih bertenaga, lebih mewah, dan lebih canggih, namun dengan banderol harga yang tak terpaut jauh dari X-Force.

Strategi ini jelas berisiko. Mitsubishi seolah rela “mengorbankan” X-Force demi mengembalikan minat konsumen ke brand mereka. Namun hasilnya berbicara lain: Destinator langsung mencuri perhatian pasar.

Mitsubishi Destinator (Foto : Otodriver/Rangga D.A)

Daya tarik Mitsubishi Destinator memang sulit diabaikan. Dari luar, desainnya terlihat modern dan proporsional, dengan aura SUV keluarga premium. Ditambah konfigurasi 7 penumpang, Destinator langsung menjadi opsi menarik di segmen SUV menengah.

BACA JUGA

Masuk ke dalam kabin, nuansa modern terasa kuat. Ruang kabinnya lega, bahkan hingga baris ketiga. Ini membuat Destinator cocok untuk kebutuhan keluarga maupun perjalanan jarak jauh bersama teman.

Salah satu nilai jual utama Mitsubishi Destinator ada pada sektor performa. SUV ini dibekali mesin 1.500 cc turbo yang mampu menghasilkan tenaga 163 PS dan torsi 250 Nm.

Angka tersebut tergolong besar di kelasnya dan memberikan sensasi berkendara yang responsif, baik saat dipakai harian maupun ketika membawa beban penuh.

Mitsubishi Destinator (Foto : Otodriver/Rangga D.A)

Dengan harga mulai di bawah Rp 400 juta, Destinator terasa sebagai salah satu produk Mitsubishi dengan value for money paling menggoda saat ini.

Impresi Berkendara: Nyaman untuk Liburan Keluarga

Pada liburan kali ini, saya menggunakan Mitsubishi Destinator untuk perjalanan ke Bandung, berburu tempat makan dan nongkrong kalcer khas anak gaul Bandung, lalu melanjutkan perjalanan menginap ke daerah Pangalengan.

Impresi berkendara yang paling terasa adalah kenyamanan suspensinya. Baik saat diisi 7 penumpang penuh maupun hanya berdua, bantingan suspensinya tetap terasa nyaman dan stabil. Mobil ini juga terasa tenang saat melibas berbagai kondisi jalan, termasuk jalur luar kota.

Salah satu fitur yang paling saya sukai dari Mitsubishi Destinator adalah Dynamic Sound Yamaha Premium. Kualitas audionya benar-benar memanjakan telinga, terutama saat menemani perjalanan jauh. Suara terasa jernih, detail, dan merata ke seluruh kabin.

Meski punya banyak kelebihan, Mitsubishi Destinator tetap tidak luput dari kekurangan. Catatan utama saya ada pada head unit yang terkadang terasa lemot.

Selama penggunaan Apple CarPlay, beberapa kali saya mengalami koneksi tiba-tiba terputus atau layar mendadak freeze. Hal ini tentu cukup mengganggu, terutama untuk mobil yang diposisikan sebagai SUV modern dan canggih. (RA)


Tags Terkait :
Mitsubishi Destinator Mitsubishi Destinator Mobil Baru Mitsubishi Harga Mitsubishi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mitsubishi Akan Gunakan Mesin Triton Untuk Next Gen Pajero

Mesin 4N16 twin turbo disebut-sebut bakal jadi jantung Next Gen Pajero

1 hari yang lalu


Berita
Rumor Tahun Depan, Mitsubishi Perkenalkan Pajero Atau Pajero Sport

Apakah muncul sebagai Pajero Reborn atau Next Gen Pajero Sport?

1 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi Pajero Sport Mulai Berumur, Tapi Punya Banyak Fitur Dan Cukup Dapat Dihandalkan

Umurnya tak lagi muda, namun saat ini Pajero Sport tercatat sebagai SUV dengan fitur terlengkap

1 hari yang lalu

Berita
Mitsubishi Tampilkan Empat Modifikasi Menawan, Dari Pajero Sport Hingga Destinator

Mitsubishi menampilkan empat modifikasi menarik dari keempat model lansiran terbarunya. Simak ubahannya.

2 hari yang lalu

Berita
SPY SHOT: Nissan Navara Generasi Terbaru, Rebadge Dari Mitsubishi Triton

Mengikuti jejak kemunculan Toyota Hilux generasi terbaru, Nissan bersiap memperkenalkan Navara generasi keempat pada 19 November yang hanya selisih seminggu lebih.

1 minggu yang lalu


Berita
Mitsubishi Bawa Deretan Model Terbaru Di JMS 2025, Dari Delica Hingga Outlander

Mitsubishi menghadirkan beberapa produk baru di Japan Mobility Show 2025. Apa saja?

1 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Pajero Digadang-Gadang Hadir Akhir 2026, Simak Bocorannya

Akan dibuat di Thailand dan satu lokasi dengan pabrik Triton

2 bulan yang lalu


Berita
Pasar Otomotif Masih Belum Stabil, Mitsubishi Kejar Pangsa Pasar 10 Persen Di Tahun 2025

Layanan aftersales akan semakin diperkuat sepanjang tahun ini

6 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

3 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

4 jam yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

5 jam yang lalu


Berita
Honda Mulai Menggunakan Logo Baru Pada 2027, Ini Sejarahnya Hingga Logo Kelima

Logo baru ini menggantikan yang lawas dan nampak lebih sederhana dengan hilangnya frame kotak yang membingkai huruf sakral H.

6 jam yang lalu


Berita
iCar V27 Resmi Dirilis, SUV Offroad Listrik Yang Bakal Hadir di Indonesia

iCar akan berjualan di tanah air dengan mengusung nama iCaur. Ada beberapa model yang sepertinya bakal dipamerkan dan dijual termasuk V27 yang merupakan model terbesarnya.

12 jam yang lalu