Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Lebih Dekat Mengenal Keluarga Varian Wuling Air ev

Dengan varian yang lebih beragam konsumen punya pilihan yang lebih banyak dan mampu menyesuaikan dengan budget ataupun kebutuhan.
Berita
Jumat, 18 Agustus 2023 17:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

OTODRIVER - Wuling Air ev saat ini punya tiga pilihan varian yakni Long Range, Standard Range dan Lite. Sehingga mobil listrik murni ini punya pilihan rentang harga yang lebih luas mulai dari Rp188,9 jutaan, Rp222 jutaan hingga Rp273,5 jutaan dengan potongan insentif PPN dari pemerintah..

Dengan demikian, pengguna yang kini punya pilihan yang lebih banyak dan mampu menyesuaikan dengan budget ataupun kebutuhan.
 
Pada dasarnya setiap varian Air ev dibangun di atas platform GSEV (Global Small Electric Vehicle) dan dirancang untuk bisa mengangkut empat penumpang.
 
Perbedaan banderol yang dikenakan pada mobil ini tentunya cukup beralasan lantaran tiap trim level ini memiliki spesifikasi teknis dan juga kelengkapan fitur yang berbeda.
 
Untuk itu mari kita telaah lebih jauh masing-masing varian dalam keluarga Air ev yang ada di pasar tanah air saat ini.

Long Range
Sosok Air ev Long Range muncul sebagai varian puncak yang dibekali dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate 26.7 kWh dengan motor listrik berkekuatan 30 kW.
Dengan kapasitas baterai ini mobil ini mampu menempuh jarak hingga 300 kilometer untuk sekali pengisian.
Baterai ini punya safety approved dengan rating IP67 dan telah melewati berbagai uji kualitas yang ekstrem. Artinya terbilang aman walaupun dalam kondisi terendam air.
Sebagai kasta tertinggi, Air ev Long Range dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti layar infotainment berukuran 10,25 inci, futuristic center console, dua airbag, inovasi khas Wuling seperti Wuling Indonesian Command (WIND) dan Internet of Wehicle (IoV), electric parking brake serta  juga rem belakang cakram.
Penampilan mobil ini identik dengan tampilan two-tone, punya logo yang berpendar ditambah dengan DRL yang membentang dari samping kiri ke kanan. Lampu utama Long Range sudah mengandalkan lampu LED.

Standard Range
Model tengah ini punya motor listrik yang sama dengan Long Range. Namun untuk baterainya hanya berkapasitas 17.3 kWh sehingga mampu menempuh jarak 200 kilometer.
Seperti halnya baterai milik Long Range, untuk baterai Standard Range ini menggunakan material dan standar keamanan yang sama. Kasta tengah ini masih dilengkapi dengan WIND, IoV, Dual Airbag, Easy Charge system namun tidak ada lagi layar infotainment berukuran 10,25 inci. Sebagai gantinya layar berukuran 7 inci.
Untuk rem belakang menggunakan tipe drum dan parking brakenya menggunakan model manual dengan tuas.
Bagian interior Standar Range berwarna abu-abu, cukup beda dengan interior Long Range yang berupa paduan warna putih dan hitam dengan bangku yang telah dibalut kulit sintetis.
 

Air ev Lite
Model entry level ini punya spesifikasi baterai dan motor listrik yang sama dengan Standar Range. Sehingga kemampuannya jelajahnya pun sama.
Dari sisi tampilan Air ev Lite dengan mudah dibedakan, karena ia hanya ditawarkan dengan warna eksterior single tone, sehingga tampilannya nampak sederhana. Demikian juga dengan lampu utamanya masih mengandalkan Halogen, sama dengan Standard Range.
Untuk rem dan hand rem, Lite menggunakan spesifikasi yang sama dengan Standard Range, namun demikian terdapat pemangkasan pada sejumlah fitur. 

Tipe Lite hanya dibekali dengan satu airbag dan satu speaker. Selain itu tipe Lite tidak dilengkapi dengan layar head unit  sehingga kamera mundur pun ditiadakan.
Untuk warna interior sama dengan tipe Standard Range. (SS) 


Tags Terkait :
Wuling Air Ev Varian Air Ev GIIAS 2023
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Tahun ini, HSR Wheel Akan Hadirkan Pelek Lucu untuk Wuling Air Ev

Cocok bagi yang ingin mulai memodifikasi kendaraan listrik dari bagian pelek.

2 tahun yang lalu


Berita
Changan Siapkan SUV Listrik Berperforma Tinggi Penantang BYD Sealion 7

Changan hadir di Indonesia di bawah payung Indomobil Group. Sebagai permulaan mereka bakal memasarkan dua model sekaligus. Ini bocoran model dan harganya.

1 minggu yang lalu

Berita
Wuling Dapat Penghargaan di Jawa Tengah

Wuling kembali meraih penghargaan. Air EV kembali menjadi pilihan konsumen di Jawa Tengah.

2 minggu yang lalu


Berita
Beberapa Keunggulan Mitra EV, Mobil Niaga Bertenaga Listrik Pertama Wuling Motors

Wuling menawarkan Mitra EV sebagai teman para penggiat wirausaha. Dengan tenaga listrik, Mitra EV lebih ekonomis.

1 bulan yang lalu


Berita
Deretan Wuling Modifikasi Tampil Menggoda Di IMX 2025

Wuling berpartisipasi di IMX 2025 dan menampilkan beragam line up modifikasi.

1 bulan yang lalu


Berita
Deretan Mobil Ramah Lingkungan Yang Tampil Di GIIAS Semarang 2025

Gelaran GIIAS Semarang 2025 resmi dibuka pada 24 September 2025. Pameran yang menjadi bagian GIIAS The Series ini digelar di Muladi Dome, Universitas Diponegoro, Semarang.

2 bulan yang lalu


Van
Farizon Auto Gandeng Arista Group Jajakan MPV Niaga EV

Farizon Auto akan menjadi alternatif baru dalam persaingan kendaraan niaga yang digerakkan dengan tenaga listrik

2 bulan yang lalu


Berita
Wuling Cortez Darion Jadi Pusat Perhatian Di Pameran Wuling Perdana Setelah GIIAS

Dalam pameran Wuling menyambut hari kemerdekaan, ada beberapa penawaran menarik.

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

14 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

14 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

15 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

16 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

19 jam yang lalu