Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mesin Turbo Akan Jadi Trend Di Indonesia?

Selain memasuki era mobil listrik, Indonesia juga kini cukup dibanjiri mobil bermesin turbo.
Berita
Jumat, 8 Januari 2021 10:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Selain memasuki era mobil listrik, Indonesia juga kini cukup dibanjiri mobil bermesin turbo. Dari mulai merek premium seperti BMW, Mercedes-Benz hingga merek yang menawarkan mobil entry level juga kini mulai menghadirkan mobil bermesin turbo seperti DFSK, Wuling, hingga baru-baru ini Nissan dengan Magnite-nya.

Kilas balik ke 10 tahun lalu, merek-merek Eropa seperti BMW, Mercedes-Benz, Volkswagen, dan Audi seakan menginisiasi kehadiran mesin turbo di Indonesia. Sebut saja model-model seperti Volkswagen Golf, BMW 320i, Audi A4, serta Mercedes-Benz C 250 yang cukup laris di Indonesia. Semua model ini tengah dilengkapi dengan mesin berturbin saat mobil-mobil Jepang belum gembor memasarkan mesin turbo.

Di tahun 2015, Honda seakan mulai melakukan terobosan baru dengan menghadirkan Honda Civic generasi terbaru. Mobil ini ditenagai oleh mesin berkapasitas 1.500 cc 4 silinder turbo i-VTEC yang cukup bertenaga. Tak hanya itu, mesin ini lantas digunakan pada model-model lainnya, seperti CR-V, dan Accord.

Kehadiran era turbo semakin kentara dengan masuknya merek asal Tiongkok seperti Wuling dan DFSK yang bermain di kelas menengah juga gencar menghadirkan mobil bermesin turbo. Sebut saja Wuling Almaz, Wuling Cortez, DFSK Glory 580 dan 560.

Tidak sampai disitu, Nissan juga baru-baru ini menghadirkan model barunya, yakni Magnite. Mobil ini ditenagai dengan mesin berkapasitas 1.000 cc 3 silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 100 PS dan torsi 160 Nm.

Teknologi turbo ditemukan oleh insinyur asal Swiss,  Alfred Büchi yang patennya didapat pada 1905 dan mulai digunakan pada mesin lokomotif. Secara umum, mesin turbo dapat menggunakan volume mesin relatif menjadi lebih kecil, namun dengan asupan sistem turbo, performa mesin mungil tersebut tidak kalah dengan mesin yang memiliki kapasitas lebih besar namun justru menghasilkan konsumsi BBM yang baik.

Dengan hal tersebut tak menutup kemungkinan bakal ada lebih banyak mobil-mobil berturbo yang akan berdatangan ke depannya.

Akankah mesin turbo akan benar-benar mencapai popularitas di Indonesia?  Kita lihat saja perkembangannya


Tags Terkait :
Turbo
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

18 jam yang lalu


Berita
BYD Segera Luncurkan Denza B5 di Indonesia. SUV Premium Bermesin PHEV

BYD Denza B5 segera masuk tanah air. Ini spesifikasinya

1 hari yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu


Berita
Dakkar Classic 2026, Bukan Sekedar Reli Wisata Gurun Pasir

Meskipun rutenya lebih ringan, peserta dengan mobil klasik juga harus menjalani prosedur lomba seperti peserta reli Dakkar yang lainnya.

1 hari yang lalu


Berita
Berjumpa Langsung Hongqi Guoli, Limousine Ultra Luxury Untuk Para Tamu Negara

Hongqi Guoli merupakan mobil China termewah yang digunakan sebagai tunggangan Xi Jinping.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Liburan Nyaman Dan Bertenaga Pakai Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator adalah mobil keluarga yang nyaman dan memiliki desain yang menarik. Begini impresinya jika digunakan plesir ke Bandung bersama keluarga.

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Inilah Tiga Besar Mobil Terlaris Di Tiongkok, Geely EX2 Peringkat Pertama

Berdasarkan data penjualan ritel, Geely Galaxy Xingyuan atau yang lebih dikenal dengan Geely EX2 di Indonesia dinobatkan sebagai mobil penumpang New Energy Vehicle (NEV) terlaris.

1 jam yang lalu


Berita
Toyota Raize Dapati Perubahan, Ini Detailnya

Toyota Raize mendapatkan sedikit pembaruan di tahun 2026 ini.

2 jam yang lalu


Berita
Ban Radial Akan Jadi Masa Depan Sailun Di Indonesia

Punya berbagai kelebihan yang ujung-ujungnya agar lebih bersahabat dengan kantong konsumen

3 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

18 jam yang lalu