Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

GMC Yukon, Kembaran Chevrolet Suburban Siap Diluncurkan

Yukon menyediakan varian baru AT4 yang lebih sporty dan fokus pada penggunaan off-road
Berita
Senin, 20 Januari 2020 11:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Setelah peluncuran generasi terbaru Chevrolet Suburban akhir tahun lalu, kini giliran GMC bersiap meluncurkan kembarannya,Yukon. Seperti dilansir carscoops.com, SUV full size ini akan diluncurkan pada minggu ketiga bulan ini.

Secara global, nyaris tidak ada perbedaan dengan Chevy Suburban. Yukon akan mengadopsi sistem suspensi independen dan suspensi udara yang sama dengan Suburban pada semua rodanya. Kabarnya sistem juga akan diadopsi pada Cadillac Escalade terbaru yang diperkirakan akan diluncurkan di tahun ini juga.

GMC Yukon terdiri atas  Yukon dan Yukon XL, di mana varian XL punya wheelbase yang lebih panjang. Denali masih menjadi varian paling mewah, namun pada generasi ini, GMC mengenalkan Yukon SLT yang menduduki posisi menengah dan AT4 yang lebih sporty dan  fokus pada kemampuan off-road. Khusus AT4 menggunakan transmisi dengan rasio yang lebih besar dan perangkat off-road yang lebih modern.

GMC Yukon AT4

GMC Yukon mengadopsi mesin mesin V8 5.300 cc dengan 355 dk dan torsi 519 Nm sebagai mesin standar di semua varian. Sedangkan mesin V8, 6.200 cc berdaya 420 dk dan torsi 623 Nm hanya pada varian Denali.

BACA JUGA

Pilihan mesin diesel enam silinder 3.000 cc, dengan 277 dk dan torsi 623 Nm, sudah tersedia, namun belum disebutkan akan dijejalkan di varian yang mana. Tapi jika melihat dari yang terjadi pada lini pikap GMC, ada kemungkinan akan menjadi pilihan pada semua lini modelnya.

Keluarga besar SUV bongsor ini tak lagi menggunakan tuas shifter untuk mengoperasikan transmisinya. Sebagai gantinya menggunakan tombol pada dasbor.

Sebenarnya Yukon merupakan sebuah evolusi dari sebuah minibus. Keberadaannya tak lepas dari kesuksesan Chevrolet Suburban sebagai kendaraan angkut penumpang yang langsung mereguk kesuksesan pada akhir tahun '30-an. GMC kemudian melakukan re-badged saat Suburban menginjak pada generasi II tepatnya pada 1941, dengan nama GMC Carryall.

Nama Carryall ditanggalkan dan kemudian diganti dengan GMC Suburban pada tahun 1973. Nama yang sama persis dengan kembarannya ini digunakan hingga dua generasi, sebelum kemudian tak digunakan lagi pada tahun 2000. Selanjutnya GMC mengganti nama SUV full-size-nya ini dengan nama Yukon.

GMC tetap menyematkan nama Yukon pada varian pendek maupun panjang. Untuk varian panjang cukup ditambahkan dengan huruf XL saja. Kondisi ini beda dengan Chevrolet yang memisahkan nama antara versi wheelbase pendek dan panjang. Versi pendek dari Chevrolet Suburban disebut sebagai Chevrolet Tahoe.


Tags Terkait :
Gmc Yukon Suburban
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Mobil Listrik
140.000 Unit Mobil Listrik Chevrolet Ditarik Kembali, Apa Masalahnya?

Mau tidak mau Chevrolet harus menarik kembali 140 ribu Chevrolet Bolt EV di Amerika Utara karena ada resiko kebakaran.

2 tahun yang lalu


Berita
GM Hadapi Digugat Karena Kualitas Cat Yang Mengecewakan

General Motors (GM) dengan produk Chevrolet dan GMC, menghadapi gugatan karena kualitas cat yang tidak memenuhi kriteria konsumen.

3 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Cadillac Patenkan Nama Escalade IQ, Pertanda Kelahiran SUV EV Bongsor

Tapi ada kemungkinan pakai nomenklatur lain

3 tahun yang lalu


Berita
Presiden Amerika Pakai Limousine Yang Dibuat Dari Truk

Ini bukan sembarang sedan, ini truk berbodi sedan

4 tahun yang lalu


Berita
GM Lakukan Recall Ratusan Ribu Mobil Terbaru Terkait Tanda Peringatan Airbag

282.429 mobil GM lansiran 2021 terimbas recall

4 tahun yang lalu


Berita
General Motors Mulai Mendulang Keuntungan di Masa Pandemi, Mobil Apa Paling Laris?

Meskipun di awal penjualan turun drastis, namun di akhir tahun kemarin, beberapa produsen besar mulai kembali mendulang keuntungan.

4 tahun yang lalu

Pikap
Kobe Bryant Ternyata Punya SUV Berbasis Pikap Legenda Otomotif Amerika

Cadillac Escalade diternakkan langsung dari DNA Chevrolet Suburban.

5 tahun yang lalu


Berita
GMC Yukon, Kembaran Chevrolet Suburban Siap Diluncurkan

Yukon menyediakan varian baru AT4 yang lebih sporty dan fokus pada penggunaan off-road

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

13 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

14 jam yang lalu


Berita
Sailun Group Gedor Ke Semua Segmen Ban Di Indonesia

Kapasitas terpasang pabrik baru besarnya jutaan unit per tahun untuk membuat ban kendaraan penumpang sampai alat berat.

15 jam yang lalu


Berita
Chery Buka Pemesanan Untuk Fulwin T9L, Simak Spesifikasinya Sebelum Dijual Di Indonesia

Chery segera menjual Fulwin T9L. Mobil ini kemungkinan juga masuk pasar Indonesia, mengingat Chery memiliki banyak line up SUV.

16 jam yang lalu


Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

19 jam yang lalu