Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mitsubishi Outlander PHEV Bersinar di Era Mobil Listrik Eropa

Sepuluh tahun silam lebih, isu kendaraan listrik sudah mulai didengungkan.
Berita
Jumat, 6 Juli 2018 06:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Sepuluh tahun silam lebih, isu kendaraan listrik sudah mulai didengungkan. Bahkan pabrikan kendaraan dunia berlomba melakukan riset dari jauh hari sebelum ramai diperbincangkan. Dan kini di Indonesia era mobil listrik baru hendak dijajaki.

“Global warming, polusi udara yang membahayakan bagi lingkungan dan jumlah bahan bakar fosil kian tergerus, salah satu pendorongnya,” bilang Toshinaga Kato, General Manager, Indonesia Business Department, ASEAN Div, Mitsubishi Motors Corporation yang kami temui di Perancis beberapa pekan lalu.

Namun di Eropa lebih maju, trend penjualan mobil listrik maupun PHEV kini dilaporkan mengalami kenaikkan signifikan. Di benua Eropa, Amerika dan dataran Tiongkok pada 2017 lalu sudah menjual 1.150.000 mobil listrik BEV (Battery EV dan PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle). 

Salah satu pendorong, selain jarak tempuh, adalah kebijakan pemerintah mereka yang memberi kemudahan, baik insentif pajak atau lainnya, bagi pemilik ataupun produsen mobil ramah lingkungan ini.

Salah satu merek mobil listrik yang boleh dibilang mampu bersaing di benua Eropa adalah Mitsubishi. Atas undangan dari PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, kami ke daratan Eropa untuk membuktikan hal tersebut. Kini Mitsubishi tengah berbangga dengan Outlander PHEV terbaru yang kini pakai mesin 2.400 cc sebagai generator listrik tipe baru (kode 4B12 yang sebelumnya 4B11).

Outlander PHEV ini ibarat pejuang di negeri orang. Walau persaingan di benua Eropa cukup ketat, SUV berlogo tiga berlian ini mampu memiliki prestasi tergolong baik. Dari 5 negara di Eropa yang memiliki market besar dalam penjualan mobil ramah lingkungan, Outlander PHEV, masuk dalam 5 besar teratas, “Inggris, Swedia, Norwegia, Jerman dan Spanyol, “ jelas Daniel Georges Nacass, Mitsubishi Motors General Manager Public Relations Europe. 

Sistem PHEV sebenarnya merupakan sebuah kendaraan yang memiliki mesin sebagai pembangkit listrik. Artinya, temuan ini menjadi satu langkah untuk mencapai jarak yang lebih jauh lagi dengan target minimnya emisi bisa tercapai. Artinya, hal ini merupakan kemajuan sambil menunggu pembangkit listrik tanpa bahan bakar.


Tags Terkait :
Mitsubishi Outlander Outlander PHEV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Lamborghini Aventador Raffi Ahmad Pakai Cat Karya Anak Bangsa

Dalam gelaran IMX 2025, ada Lamborghini Aventador Raffi Ahmad yang dimodifikasi dan menggunakan cat spider yang membuatnya tampil memukau.

1 bulan yang lalu


Berita
Demi Mengimbangi Veloz, Stargazer Dan Ertiga, Mitsubishi Lakukan Penyegaran Pada Xpander

Untuk pertama kalinya Xpander mendapatkan update yang membuatnya sejajar dengan Xpander Cross. Intip spesifikasinya di sini.

5 bulan yang lalu


Berita
Suzuki Fronx Untuk Pasar Indonesia Pakai Baut Roda 4 Atau 5? Ini Prediksi Kami

Kemungkinan Indonesia dapat jatah Fronx dengan 4 baut.

7 bulan yang lalu


Berita
Dewa United Motorsport X MSRT, Team Anyar Yang Berambisi Tebar Prestasi Di Ajang Reli 2025

Tim Dewa United Motorsports X MSRT akan jadikan tahun 2025 sebagai ajang prestasi mereka untuk tampil sebagai sebagai juara nasional dalam ajang Kejurnas Rally dan Kejurnas Sprint Rally 2025.

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Geely EX2 Resmi Dijual Dengan Harga Mulai Rp 229 Jutaan

Geely EX2 resmi dilepas di harga Rp 229,9 juta untuk tipe PRO dan Rp 259,9 untuk MAX.

7 jam yang lalu


Berita
Geely EX2 Resmi Menggelinding Di Jalanan Indonesia, Inilah Beberapa Keunggulannya

Geely EX2 diperkirakan akan dijajakan dengan harga Rp 233-275 juta.

11 jam yang lalu


Berita
Lepas Tidak Tumpang Tindih Segmen Dengan Sesama Merek Dalam Chery Group

Masing-masing merek punya karakter utama yang tercermin pada spesifikasi, desain, serta potensi performa.

13 jam yang lalu


Berita
Changan Deepal S05 Lawan BYD Atto 3, Kemungkinan Hadir Di IIMS 2026

Changan Deepal S05 merupakan SUV crossover yang cocok dengan karakter pasar di Indonesia.

16 jam yang lalu


Berita
Kini Honda Brio Satya Bertarnsmisi CVT Ada Yang Di Bawah Rp 200 Juta

Honda diam-diam tambahkan varian baru untuk mobil LCGC andalan mereka yakni Brio Satya.

18 jam yang lalu