Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

SPY SHOT: Toyota Agya Facelift 2017 Varian TRD Tertangkap Basah Jelang Peluncuran

Sebuah foto yang menampilkan wujud Toyota Agya facelift 2017 yang baru beberapa hari lagi peluncurannya tersebar. Penampakan ini kemungkinan besar adalah Agya tipe tertinggi dengan embel-embel TRD.
Berita
Kamis, 6 April 2017 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Toyota Agya facelift model 2017 yang peluncurannya hanya tinggal menghitung hari, berhasil tertangkap kamera amatir. Kali ini wujud utuhnya seolah tak bisa disangkal untuk diketahui dengan gamblang.

Melalui salah seorang narasumber terpercaya, kami mendapat dua foto yang diduga kuat sebuah Agya facelift 2017 yang tengah berada di suatu tempat di Jakarta. Foto yang memperlihatkan Agya kelir kuning ini kemungkinan adalah varian tertinggi dengan embel-embel TRD.

Perubahan paling radikal terlihat pada bumper depan dan belakang yang kini pakai bodi-kit gaya agresif. Kemungkinan, varian dengan kasta di bawah TRD juga memiliki desain lampu depan - belakang dan grill seperti Agya kuning ini.

Artinya, varian tertinggi bakalan dilengkapi dengan bodi-kit lebih gondrong plus spoiler belakang yang punya lampu rem LED. Kemungkinan kembarannya, Ayla, juga menerapkan hal yang sama.

Pelek yang dipakai pada Agya TRD kuning ini sepertinya juga dipakai pada seluruh varian. Bahkan DRL LED pada lampu depan juga bakal jadi kelengkapan standar Agya facelift 2017.

Seperti yang kami laporkan, selain punya mesin 1.000 cc tiga silinder, Agya dan Ayla 2017 bakalan memiliki unit 1.200 cc. Dapur pacu yang diperkirakan punya kemiripan dengan Sigra 1.200 cc itu mampu menghasilkan 88 PS di 6.000 rpm. Torsi yang dihasilkan di angka 108 Nm pada 4.200 rpm.

Untuk perkembangan informasi selanjutnya, pantau terus OtoDriver. 

Istimewa


Tags Terkait :
Toyota Agya LCGC Daihatsu Ayla
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Toyota Diskon Agya Rp 12 Juta dan Calya Rp 8 Juta, Modal Rp 150 Jutaan Bisa Bawa Pulang Calya

Ada diskon untuk dua model LCGC dari Toyota. Berikut rinciannya

1 tahun yang lalu


Berita
Agya Anda Ingin Lebih Kencang Dan Terlihat Sporty? Pertimbangkan Paket Modifikasi GR Garage Ini

Toyota lewat GR Garage menawarkan paket modifikasi mulai Rp 16 jutaan untuk Agya yang ingin tampil lebih sporty dan bertenaga.

1 tahun yang lalu


Berita
Ramadhan Sale, Avanza Hingga Fortuner Diskon Rp 23 Juta

Jika mencari mobil baru untuk digunakan libur lebaran. Program Ramadhan Sale dari Auto2000 bisa menjadi solusi.

2 tahun yang lalu


Berita
Tanpa PPnBM, Agya dan Calya Tambah Diskon Rp 9 Juta

Program pembiayaan ringan juga dihadirkan para dealer untuk membuat konsumen mudah membeli mobil saat era potongan PPnBM seperti ini.

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GAC-Toyota bZ7, Kolaborasi Teknologi Dengan Xiaomi Dan Huawei

GAC-Toyota bZ7, sedan listrik murni di segmen D, dijadwalkan meluncur resmi Maret mendatang.

2 jam yang lalu


Berita
Setelah G3 dan G3+, Polytron Bersiap Hadirkan Mobil Listrik Terbaru

Polytron bersiap meluncurkan mobil listrik terbaru tahun ini. Isyarat kuat mengarah ke segmen SUV listrik dengan produksi lokal CKD di Indonesia.

4 jam yang lalu


Berita
Veloz Hybrid EV Lintas Nusa Tuntas, Tempuh 7.000 km Non Stop

Veloz Hybrid EV Lintas Nusa resmi capai garis finish di Medan Sumatera Utara.

6 jam yang lalu


Berita
Banyak BMW Stok Lama Belum Terjual, Diskonnya Sampai Rp 1 Miliar

Kami sempat menyusun artikel tentang EV asal Eropa baru yang dijual dengan potongan harga yang cukup besar. Salah satunya BMW ini.

7 jam yang lalu


Berita
Honda ‘Jazz’ Terbaru Rilis Di Tiongkok, Harganya Tidak Sampai Rp 200 Juta

Karena jumlah produksinya juga tidak banyak, sepertinya tidak akan kembali dipasarkan lagi di Indonesia.

7 jam yang lalu