Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

McLaren Club Indonesia Rutin Morning Run Demi Hilangkan Penat

Para penikmat supercar yang tergabung dalam McLaren Club Indonesia rutin menggelar Morning Run yang mengambil tujuan ke Cisarua, Bogor. Simak keseruannya berikut ini.
Berita
Jumat, 14 April 2017 06:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

McLaren Club Indonesia (MCI) menggelar agenda seru yang melibatkan para personilnya. Belasan mobil rupawan buatan Inggris tersebut seru-seruan dalam agenda Morning Run menuju kawasan Cisarua, Bogor pada awal Maret lalu.

Agenda ini sekaligus jadi ajang kopi darat (kopdar) dan silaturahmi diantara para personil paling tidak satu bulan sekali. Morning Run dipilih McLaren Club Indonesia karena tak lepas dari identitas mobil para personelnya yang merupakan supercar. Biasanya sekali acara Morning Run diikuti oleh 10 sampai 15 member.

Morning Run MCI bulan lalu, tepatnya 11 Maret, diawali dengan sarapan bersama dan diakhiri dengan ngopi bersama di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Komunitas supercar ini terbiasa untuk memulai aktivitas akhir pekannya di pagi hari, selain menghindari kemacetan udara pagi tentunya lebih segar untuk dinikmati.

"Tujuan Morning Run kali ini selain menjaga tali persahabatan antar member, juga sekaligus refreshing dari kegiatan rutin yang sudah sangat menyita waktu,” ujar Tjipto Widodo, Ketua Umum MCI dalam siran pers. “Saya juga sangat mengapresiasi para member yang sudah meluangkan waktunya untuk berkumpul bersama di hari ini dan menunda waktu untuk berkumpul bersama keluarga di akhir pekan.”

Dan agenda Morning Run kembali digelar pada Sabtu, 8 April 2017 lalu. Para penikmat mobil super kencang ini melancong ke Cisarua lagi untuk menikmati udara sejuk dan “melarikan diri” sejenak dari kepenatan Jakarta.

Pukul 07.15 pagi, iring-iringan 15 rombongan supercar tersebut sudah mulai tancap gas di tol dalam kota menuju Cisarua. Dengan pengawalan dari kepolisian, konvoi yang didukung penuh oli TOP 1 ini berjalan tertib sampai tujuan. Koordinasi yang baik selama perjalanan, mengantarkan MCI selamat sampai tujuan tanpa mengesampingkan kepentingan pengguna jalan lainnya.

“TOP 1 mendukung kegiatan positif yang dilakukan setiap komunitas otomotif di Indonesia, termasuk kegiatan konvoi ke Cisarua yang dilaksanakan oleh MCI kali ini. Tentunya dengan pelumasan TOP 1 Evolution 0W-40 yang memenuhi spesifikasi McLaren, menjadikan perjalanan mereka aman dan nyaman sampai ke tujuan,” ujar Akmeilani, Brand Activation and Public Relation PT Topindo Atlas Asia.

Istimewa


Tags Terkait :
McLaren Komunitas
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
McLaren Club Indonesia Melesatkan Mobilnya di Jawa Timur

Walau melesat memeras performa McLaren masing-masing, apra anggota komunitas ini tetap mengedepankan unsur keselamatan.

8 tahun yang lalu


Berita
Citroen Bikin Konsep MPV Modular, Namanya ELO

Diklaim sebagai MPV paling praktis dalam operasional sekaligus nyaman

1 hari yang lalu

Berita
McLaren Siapkan Penantang Urus dan Purosangue

McLaren bakal meluncurkan SUV berperforma tinggi yang akan berhadapan langsung dengan Ferrari Purosangue.

1 minggu yang lalu


Berita
Wah, Ada Mobil Seharga 50 Miliar Dibeli Orang Bandung

Belum diketahui pasti siapa empunya supercar itu

1 bulan yang lalu


Berita
Sukses Juara 2025, McLaren Langsung Gandeng Motul Untuk Musim 2026

McLaren Racing secara resmi mengumumkan kerjasama dengan produsen pelumas Motul untuk musim 2026 mendatang.

2 bulan yang lalu


Berita
Nissan Targetkan Dominasi di Klasemen Pembalap dan Konstruktor Formula-E 2025

Menjelang empat seri terakhir ABB FIA Formula E World Championship 2024-2025, Nissan Formula E Team semakin fokus menjaga peluang merebut gelar juara pembalap dan juga konstruktor.

5 bulan yang lalu

Berita
Mengenang Legenda Modifikasi Indonesia, Wibawa Santosa, Bos Permaisuri Ban Yang Wafat Mendadak di Bali

Dunia modifikasi Indonesia dikejutkan oleh berita wafatnya Wibawa Santosa, bos Permaisuri Ban di Bali.

11 bulan yang lalu


Berita
Komunitas Supercar Ini Lakukan Aksi Mulia Terhadap Hewan Bali

Independent Supercar Club (ISC), komunitas yang menaungi para pemilik supercar dari merek Supercar ternama seperti Ferrari, Lamborghini, Porsche, dan McLaren, baru saja menyelenggarakan kegiatan peray

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Geely EX2 Resmi Menggelinding Di Jalanan Indonesia, Inilah Beberapa Keunggulannya

Geely EX2 diperkirakan akan dijajakan dengan harga Rp 233-275 juta.

51 menit yang lalu


Berita
Lepas Tidak Tumpang Tindih Segmen Dengan Sesama Merek Dalam Chery Group

Masing-masing merek punya karakter utama yang tercermin pada spesifikasi, desain, serta potensi performa.

2 jam yang lalu


Berita
Changan Deepal S05 Lawan BYD Atto 3, Kemungkinan Hadir Di IIMS 2026

Changan Deepal S05 merupakan SUV crossover yang cocok dengan karakter pasar di Indonesia.

5 jam yang lalu


Berita
Kini Honda Brio Satya Bertarnsmisi CVT Ada Yang Di Bawah Rp 200 Juta

Honda diam-diam tambahkan varian baru untuk mobil LCGC andalan mereka yakni Brio Satya.

7 jam yang lalu


Berita
HiAce Gen V Telah Berumur 22 Tahun, Tetap Awet Ditawarkan Dan Dapat Penyegaran Di Jepang

Mobil berkode H200 diperkenalkan sejak 2004 tahun ini telah berumur 22 tahun tanpa adanya perubahan model yang berarti.

9 jam yang lalu