Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Presiden Beri Penghargaan Primaniyarta Kepada Toyota Manufacturing

Penghargaan Primaniyarta ini merupakan bentuk perhatian dari Pemerintah terhadap daya saing industri nasional melalui aktivitas ekspor
Berita
Kamis, 22 Oktober 2015 17:00 WIB
Penulis : Handi Cahyono


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memberikan penghargaan Primaniyarta kepada PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN). Penghargaan ini diterima oleh Warih Andang Tjahjono, Wakil Presiden Direktur TMMIN dalam acara pembukaan Trade Expo 2015 berlokasi di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta, Rabu (21/10).

Primaniyarta merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Pemerintah Indonesia kepada eksportir yang dinilai paling berprestasi di bidang ekspor dan dapat menjadi tauladan bagi eksportir lain. Penyelenggaraan Penghargaan Primaniyarta merupakan kegiatan rutin tahunan yang diadakan oleh Pemerintah melalui Kementerian Perdagangan cq Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional.

Primaniyarta 2015 ini merupakan penghargaan keenam yang diterima TMMIN, setelah sebelumnya menerima penghargaan serupa pada 2008, 2010, 2011, 2013, dan 2014.

Sepanjang sejarah Primaniyarta, TMMIN tercatat sebagai satu-satunya produsen kendaraan yang berhasil meraih penghargaan idaman bagi para perusahaan eksportir ini.  Selama lima tahun terakhir TMMIN berhasil mempertahankan laju pertumbuhan ekspor kendaraan utuhnya (CBU/Completely Build Up) sehingga naik lebih dari 3 kali lipat dari 55,000 unit di tahun 2010 menjadi 160.000 unit di tahun 2014.

BACA JUGA

“Kami berterimakasih atas apresiasi yang diberikan pemerintah terkait dengan capaian TMMIN di bidang ekspor. Pencapaian ini dapat kami raih berkat dukungan dari semua pihak terutama pemerintah Indonesia yang giat menggalakkan ekspor melalui penyediaan regulasi dan infrastruktur yang mendukung. Penghargaan Primaniyarta sekaligus menjadi tantangan bagi kami untuk mempertahankan kinerja ke depan guna berkontribusi di bidang ekspor maupun produksi, khususnya melalui industri otomotif,” kata Warih.

Kegiatan ekspor TMMIN dimulai pada 1987 dengan mengirimkan Toyota Kijang generasi ke-3 (Kijang Super) ke Brunei Darusalam. Momentum ekspor terbaik diperoleh TMMIN ketika dipercaya menjadi salah satu basis produksi bagi pengembangan kendaraan IMV (Innovative International Multi-purpose Vehicle) pada 2004.

“Seiring dengan perjalanan sejarah panjangnya di Indonesia, TMMIN telah bermetamorfosis dari importir kendaraan di tahun 70-an, berkembang menjadi salah satu basis produksi di tahun 2004 dan kini telah mencapai posisi sebagai salah satu basis ekspor di kawasan Asia-Pasifik,” ujar I Made Dana Tangkas, Direktur Korporasi dan Hubungan Eksternal TMMIN.

Bagi Toyota, Penghargaan Primaniyarta ini merupakan bentuk perhatian dari Pemerintah terhadap daya saing industri nasional melalui aktivitas ekspor. Diharapkan perhatian ini semakin diperkuat dengan sinergi seluruh elemen yaitu Pemerintah, pelaku industri, akademisi, serta komunitas untuk menciptakan iklim bisnis yang kondusif, regulasi yang mendukung serta sokongan infrastruktur yang memadai sehingga produk Indonesia semakin memiliki daya saing yang tinggi yang tidak hanya mampu mengisi kebutuhan dalam negeri tetapi juga bisa diterima dengan baik di pasar global.


Tags Terkait :
Toyota Primaniyarta
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Daihatsu-Toyota-Suzuki Rajin Ekspor Sampai Diganjar Penghargaan Dari Pemerintah Indonesia

Penghargaan ini diberikan dalam Primaniyarta Export Award 2018 yang diselenggarakan Rabu, 24 Oktober 2018.

7 tahun yang lalu


Berita
Pabrik Toyota Kebanggaan Indonesia Raih Penghargaan Dari Kementerian Perdagangan

Inilah penghargaan Primaniyarta Award 2017 di kategori Eksportir Berkinerja dari Kementerian Perdagangan untuk TMMIN.

8 tahun yang lalu


Berita
Presiden Beri Penghargaan Primaniyarta Kepada Toyota Manufacturing

Penghargaan Primaniyarta ini merupakan bentuk perhatian dari Pemerintah terhadap daya saing industri nasional melalui aktivitas ekspor

10 tahun yang lalu


Berita
HiAce Gen V Telah Berumur 22 Tahun, Tetap Awet Ditawarkan Dan Dapat Penyegaran Di Jepang

Mobil berkode H200 diperkenalkan sejak 2004 tahun ini telah berumur 22 tahun tanpa adanya perubahan model yang berarti.

24 menit yang lalu


Berita
Toyota Raize Dapati Perubahan, Ini Detailnya

Toyota Raize mendapatkan sedikit pembaruan di tahun 2026 ini.

2 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

18 jam yang lalu

VIDEO: Crash Test Suzuki Fronx Hanya Dapat Bintang Satu Di ANCAP

Suzuki Fronx telah menjalani crash test di lembaga uji tabrak Australia, yakni ANCAP. Begini hasilnya

Berita | 1 hari yang lalu

Berita
Rencana Jangka Panjang, BYD Siapkan Juga Daur Ulang Baterai Di Indonesia

BYD tak hanya hadir bikin mobil namun juga siapkan fasilitas daur ulang baterai di fasilitas pabrik Subang

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Inilah Tiga Besar Mobil Terlaris Di Tiongkok, Geely EX2 Peringkat Pertama

Berdasarkan data penjualan ritel, Geely Galaxy Xingyuan atau yang lebih dikenal dengan Geely EX2 di Indonesia dinobatkan sebagai mobil penumpang New Energy Vehicle (NEV) terlaris.

1 jam yang lalu


Berita
Toyota Raize Dapati Perubahan, Ini Detailnya

Toyota Raize mendapatkan sedikit pembaruan di tahun 2026 ini.

2 jam yang lalu


Berita
Ban Radial Akan Jadi Masa Depan Sailun Di Indonesia

Punya berbagai kelebihan yang ujung-ujungnya agar lebih bersahabat dengan kantong konsumen

3 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Solusi Pintar Plesiran Dengan BAIC BJ30e

BAIC BJ30e merupakan mobil SUV yang tangguh di segala medan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Akui Akan Luncurkan SUV Baru Di 2026, Pajero Atau Pajero Sport?

“Kami akan meluncurkan SUV off-road baru pada tahun 2026 ini,” ungkap Presiden Mitsubishi Motor Corporation, Takao Kato.

18 jam yang lalu