Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Bustruck.id. All rights reserved.
Beranda Mobility Bus

Damri Buka Pemesanan Tiket Bus AKAP Buat Mudik Lebaran 2025

Bus
Senin, 17 Februari 2025 06:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji
Tersedia tiket untuk 1,5 juta penumpang bus AKAP selama musim mudik 2025 (Foto :Damri)


BUS-TRUCK – Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di periode mudik maka Damri telah membuka pemesanan tiket secara serentak untuk masa Angkutan Lebaran 2025.

Tiket bisa didapatkan melalui aplikasi DAMRI Apps, bisa juga melalui platform Online Travel Agent (OTA) seperti Traveloka dan redBus, serta di gerai Indomaret dan Alfamart.

 Head of Corporate Communication Damri, Atikah Andullah, mengatakan bahwa pihaknya juga akan memberlakukan promosi harga tiket sebesar 10 persen yang dapat ditukarkan melalui voucher di DAMRI Apps.

BACA JUGA

Adapun, ketentuan yang berlaku untuk masyarakat mendapatkan potongan harga tiket sebesar 10 persen; khusus arus mudik Lebaran berlaku periode 17 - 20 Maret 2025 dan arus balik Lebaran berlaku periode 1 - 4 April 2025.

Potongan 10 persen ini dapat ditukarkan untuk pemesanan layanan Angkutan Antar Kota Antar Provinsi. Inisiatif ini dilakukan DAMRI demi mewujudkan keamanan, kenyamanan, dan keselamatan perjalanan pelanggan karena diharapkan tingkat okupansi dapat diurai secara merata.

Demikian, masyarakat mendapatkan pengalaman perjalanan merayakan hari raya di kampung halaman dengan berkesan.

Baca juga: Damri Buka Rute Baru Bandung –Yogyakarta, Bisa Juga Turun di Cirebon dan Semarang

Baca juga: Ini Daftar Operator Bus Dan Truk “Teraman” 2024 Versi Kemenhub

Dihimbau juga kepada seluruh pelanggan untuk melakukan reservasi tiket secara daring agar tidak terjadi antrean panjang di loket yang dapat menghambat waktu keberangkatan. Dengan demikian, masyarakat mendapatkan pengalaman perjalanan merayakan hari raya di kampung halaman dengan berkesan.

Pihak Damri juga mengimbau kepada seluruh pelanggan untuk melakukan reservasi tiket secara daring agar tidak terjadi antrian panjang di loket yang dapat menghambat waktu keberangkatan.

Tidak lupa disarankan untuk melakukn pemeriksaan ulang atas penentuan tanggal keberangkatan, memilih rute perjalanan, dan tentu memasukkan data diri saat melakukan pemesanan.

Untuk menampung secara maksimal animo pemudik disediakan 1,5 juta seat dengan proyeksi 776 ribu pelanggan yang akan dilayani selama periode Angkutan Lebaran mulai 17 Maret - 11 April 2025 yang didukung 1.220 unit armada.

Diperkirakan puncak arus mudik terjadi pada 26 - 28 Maret 2025 dan puncak arus balik terjadi di tanggal 6 - 7 April 2025. (EW)

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Bus Tiket Akap Damri Lebaran Mudik 2025 Online
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Bus
Damri Buka Pemesanan Tiket Bus AKAP Buat Mudik Lebaran 2025

1 bulan yang lalu


Bus
Tiket Bus AKAP Jurusan Jawa Tengah & Jawa Timur Naik Menjelang Mudik Lebaran

1 hari yang lalu


Bus
Damri Sudah Membuka Pembelian Tiket Arus Balik Lebaran, Ada Diskon 10%

5 hari yang lalu


Bus
Diskon Tiket Damri 10 Persen Saat Musim Mudik

2 minggu yang lalu


Bus
Damri Rilis Armada Perintis Di Wilayah Pelosok Banten

3 minggu yang lalu


Bus
Mudik Bareng Naik Bus Buat Pemotor Honda

1 bulan yang lalu


Bus
Selama Musim Nataru Damri Angkut 1 Juta Penumpang

2 bulan yang lalu


Berita
Damri: Rilis Armada Premium Tujuan Lampung

10 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Tanggal 19 Maret Mudik Gratis Jakarta Tahap II Dibuka, Begini Syaratnya

1 jam yang lalu


Pikap
Toyota Rangga Angkot Kapan Resmi Mengaspal Di Indonesia? Ini Jawaban Pihak Toyota

2 jam yang lalu


Truk
Inilah 5 Panduan Untuk Menjaga Mobil Komersial Tetap Prima

4 jam yang lalu


Bus
Bus-Bus Mercedes-Benz Bisa Manfaatkan Bengkel Siaga Yang Disediakan Pabrikan

21 jam yang lalu


Bus
Juragan 99 Trans Tawarkan Mudik Nyaman Pakai Armada Baru Mercedes-Benz OH1626 Euro 4 Jetbus 5

21 jam yang lalu